SERAYUNEWS – Orang tua dan Calon Peserta Didik (CBD) bisa cek daftar nama lolos PPDB SMA dan SMK hari ini.
Sesuai jadwal, pengumuman PPDB jenjang SMA dan SMK di Jateng adalah hari ini Jumat 30 Juni 2023.
Tepatnya, waktu mulai untuk melihat daftar nama tersebut adalah pukul 12.00 WIB atau kurang lebih satu jam lagi.
Pastikan jaringan internet lancar dan stabil sehingga tidak ada kendala saat mengakses laman ppdb.jatengprov.id.
Rilis pengumuman adalah secara online. Begini cara lihat hasil yang akurat.
1. Kunjungi web resmi ppdb.jatengprov.go.id
2. Pilih jenjang SMA atau SMK, disesuaikan dengan yang kamu ikuti
3. Klik/Pilih satu jalur yang sudah ditentukan
4. Lihat di bawah, klik pada ‘Peserta Memantau Hasil Seleksi secara online’
5. Pilih tombol ‘Pilih Sekolah’
6. Lihat nama yang ada di daftar
Selamat bagi yang lolos masuk ke sekolah piliha.
Jika ingin menyampaikan keluhan dan ingin menyampaikan kritik dan saran maka tersedia layanan resmi.
Masukan disampaikan secara berjenjang mulai dari Satuan Pendidikan melalui antara lain Telepon/SMS/WhatsApp/Email/Faksimile.
Pengaduan dapat dilakukan ke E-mail : ppdb@jatengprov.go.id, telepon : 024-86041265, dan WhatsApp : 0823 2961 5325. ***