SERAYUNEWS – Cek update daftar kereta api new generation yang telah dioperasikan PT Kereta Api Indonesia (KAI). Masyarakat bisa memanfaatkan kereta api ekonomi ini untuk perjalanan jarak jauh dan semakin nyaman.
KAI mengumumkan bahwa jumlah kereta api yang dioperasikan dengan rangkaian new generation terus bertambah.
Perbaruan fasilitas kereta api ini dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan para penumpang. Berjalannya waktu, kursi tegak berhadapan di gerbong ekonomi akan diganti menjadi kereta ekonomi new generation. Ada kereta hasil modifikasi Balai Yasa Manggarai dan PT Industri Kereta Api (INKA).
Dikutip dari informasi resmi PT KAI, berikut ini daftar kereta api yang sudah menggunakan rangkaian new generation.
Kereta ekonomi stainless steel new generation
KA Majapahit rute Pasar Senen-Malang (PP)
KA Progo rute Lempuyangan–Pasar Senen (PP)
KA Logawa rute Purwokerto-Jember (PP)
Kereta eksekutif stainless steel new generation
KA Argo Bromo Anggrek rute Gambir-Surabaya Pasarturi (PP)
Kereta eksekutif stainless steel new generation dan ekonomi stainless steel new generation
KA Jayabaya rute Malang-Pasar Senen (PP)
KA Lodaya TS 1 rute Bandung-Solo Balapan (PP)
KA Lodaya TS 2 rute Bandung-Solo Balapan (PP)
Kereta eksekutif stainless steel new generation dan luxury new generation
KA Argo Dwipangga rute Gambir-Solo Balapan (PP)
KA Argo Lawu rute Gambir-Solo Balapan (PP)
KA Taksaka rute Gambir-Yogyakarta (PP)
KA Jayabaya rute Pasar Senen-Malang (PP)
KA Jaka Tingkir 221 rute Purwosari-Pasar Senen
KA Jaka Tingkir 222A rute Pasar Senen-Purwosari
KA Gaya Baru Malam Selatan rute Pasar Senen-Surabaya Gubeng (PP)
KA Mutiara Timur rute Surabaya Gubeng-Ketapang (PP)
KA Blambangan Ekspres rute Pasar Senen-Ketapang (PP)
KA Menoreh rute Semarang Tawang-Pasar Senen (PP)
KA Dharmawangsa rute Surabaya Pasarturi-Pasar Senen (PP)
KA Brantas rute Blitar-Pasar Senen (PP)
KA Ranggajati rute Cirebon-Jember (PP)
Demikianlah daftar kereta ekonomi new generation terbaru maupun dengan rangkaian eksekutif. Masyarakat bisa cek harga tiketnya di aplikasi Access by KAI.
***