SERAYUNEWS – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP Banyumas 2023 belum berakhir. Pengumuman seleksi baru dapat diketahui pada hari ini 6 Juli 2023 pukul 13.00 WIB.
PPDB Banyumas 2023 SMP ini terdapat empat jalur yakni, Afirmasi, ZOnasi, Prestasi, dan Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali.
Setiap calon peserta didik dapat memilih dua SMP negeri dengan jalur yang sama. Tahap berikutnya adalah daftar ulang PPDB SMP Banyumas untuk peserta yang dinyatakan lolos.
Apabila tidak melakukan daftar ulang sesuai batas waktu yang ditetapkan maka dianggap mengundurkan diri. Bagi peserta yang lolos dapat melakukan daftar ulang pada tanggal 7-10 Juli 2023.
Dikutip dari laman PPDB Banyumas 2023, berikut ini panduan cara cek hasil pengumuman PPDB Banyumas 2023 jenjang SMP:
– Buka laman ppdb.banyumaskab.go.id
– Pilih dan klik ‘Cek Hasil’
– Masukkan NIK calon peserta didik yang mendaftar PPDB Banyumas 2023 SMP
– Klik ‘Cek Hasil’.
Pada laman tersebut akan muncul nama dari NIK tersebut dan terdapat nomor pendaftaran, nama calon peserta didik, asal sekolah, hingga peringkat seleksi.
Bagi calon siswa yang mau daftar ulang di sekolah pilihan bisa mempersiapkan dokumen-dokumen berikut ini.
Demikian informasi dokumen yang perlu disiapkan untuk daftar ulang PPDB SMP Banyumas 2023 yang perlu diketahui orang tua/wali maupun peserta didik baru.
***