SERAYUNEWS – Setelah insiden di jembatan kaca The Geong Limpakuwus, tim dari Dinas Pariwisata Kabupaten Banyumas menginspeksi wahana wisata jembatan kaca lainnya.
Kepala Dinas Pariwisata Banyumas, Setia Rahendra mengungkapkan, pengecekan di lakukan sejak Rabu (1/11/2023) di beberapa tempat wisata.
“Tim mendatangi Taman Langit di Baturraden dan Safari See to Sky di Desa Limpakuwus, Kecamatan Sumbang,” ujar dia, Kamis (2/11/2023).
Setia menambahkan, peninjauan lapangan tersebut untuk memastikan bahwa wahana kaca di objek wisata tersebut sudah di tutup sementara sampai ada intruksi lebih lanjut.
Karena sesuai intruksi PJ Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro, tim dari dinas wajib mengecek objek wisata yang memiliki wahana kaca.
“Kunjungan tim juga sebagai upaya penyampaian informasi kepada pengelola, untuk senantiasa mematuhi aturan-aturan dan standar keamanan,” katanya.
Dinas bakal melakukan pengawasan, terhadap seluruh usaha pariwisata di Banyumas. Mereka bakal memastikan, bahwa objek wisata di Banyumas aman untuk di kunjungi.
“Tim Pengawas Standar Usaha Pariwisata ini terdiri dari dinas dan beberapa OPD terkait, di internal Pemkab Banyumas,” ujarnya.