SERAYUNEWS – Kebakaran melanda sebuah rumah di Jalan Payau, Kelurahan Tritih Kulon, Kecamatan Cilacap Utara, Sabtu (15/3/2025).
Api menghanguskan satu kamar beserta isinya, akibat korsleting listrik dari terminal stop kontak. Beruntung, kebakaran berhasil dicegah sebelum merambat ke seluruh bangunan rumah.
Kejadian bermula saat anak pemilik rumah yang berada di dalam rumah mendengar suara percikan listrik hingga kemudian muncul asap tebal dari dalam kamar. Saat pemeriksaan, kasur dan lemari pakaian di kamar tersebut telah terbakar.
“Dengan panik, korban berteriak meminta bantuan warga sekitar. Warga segera bergerak cepat memadamkan api dengan peralatan seadanya,” ujar Supriyadi, Kasi Pemadaman dan Penyelamatan Satpol PP Cilacap.
Upaya pemadaman oleh warga membuahkan hasil. Api yang sempat berkobar dapat terkendali, sehingga tidak menyebar ke bagian rumah lainnya.
Tim Pemadam Kebakaran yang menerima laporan langsung turun ke lokasi untuk memastikan api benar-benar padam. Selain melakukan pendataan, petugas juga memberikan edukasi kepada warga tentang pencegahan kebakaran akibat korsleting listrik.
Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden ini. Namun, kebakaran menyebabkan kerugian material sekitar Rp5 juta akibat rusaknya kamar serta perabotan seperti kasur dan lemari.
Menurut petugas, penyebab kebakaran kemungkinan berasal dari korsleting listrik pada terminal stop kontak yang terletak di dekat tempat tidur.
Supriyadi mengingatkan masyarakat untuk selalu berhati-hati dalam menggunakan peralatan listrik, terutama terminal stop kontak di dekat bahan mudah terbakar.
“Korsleting listrik dapat terjadi kapan saja dan berbahaya jika tidak ditangani dengan benar. Kami mengimbau masyarakat untuk lebih waspada dan rutin memeriksa kondisi instalasi listrik di rumah masing-masing,” ujarnya.