SERAYUNEWS – Manusia tidak bisa lepas dari dosa. Namun, dosa tersebut dapat terampuni apabila bersungguh-sungguh bertaubat.
Baca bacaan doa bertaubat berikut ini agar dosa-dosa kita bisa terampuni oleh Allah SWT. Simak bacaan doa bertaubat berikut lengkap terjemahan.
Allah SWT Maha Pengampun dan Maha Penyayang. Setiap manusia memang ditakdirkan untuk berdosa. Akan tetapi, dosa tersebut akan diampuni bila bersungguh-sungguh bertaubat.
Dalam Islam, konsep pengampunan dosa sangatlah mudah. Tidak ada kematian yang harus ditebus agar dosa kita dapat terampuni.
Cukup berdoa, menyesali perbuatan buruk dan berjanji tidak mengulanginya lagi. Bila masih kurang puas, maka bisa mendirikan shalat taubat 2 rakaat.
Ada doa bertaubat kepada Allah Swt yang dianjurkan oleh Rasulullah Saw.
Astaghfirullaahal ‘azhiima-lladzii laa ilaaha illaa huwal hayyul qoyyuum, wa atuubu ilaih
Artinya: “Aku minta ampun kepada Allah Yang Maha Agung, tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Dia, Yang Hidup dan terus-menerus mengurus makhlukNya, dan aku bertaubat kepada-Nya.” (HR. Abu Dawud 2/85, At-Tirmidzi 5/569, Al-Hakim).
Sebaiknya memanjatkan doa tersebut sebanyak 100 kali. Kemudian, setelahnya bisa membaca doa taubat nasuha. Taubat nasuha adalah taubat yang benar-benar taubat dan bertekad kuat tidak ingin mengulangi perbuatan buruk tersebut di masa mendatang.
Allahumma Anta Robbii Laa Ilaaha Illaa Anta, Kholaqtanii Wa Ana ‘Abduka Wa Ana ‘Ala ‘Ahdika Wa Wa’dika Mastatho’tu. A’udzu Bika Min Syarri Maa Shona’tu, Abuu-U Laka Bini’matika ‘Alayya, Wa Abuu-U Bi Dzanbii, Faghfirlii Fainnahuua Laa Yaghfirudz Dzunuuba Illa Anta
Artinya: “Ya Allah Engkau adalah Tuhanku. Tidak ada sesembahan yang hak kecuali Engkau. Engkau yang menciptakanku, sedang aku adalah hambamu dan aku di atas ikatan janjimu dan akan menjalankannya dengan semampuku. Aku berlindung kepadamu dari segala kejahatan yang telah aku perbuat, aku mengakuimu atas nikmatmu terhadap diriku dan aku mengakui dosaku padamu, maka ampunilah aku. Sesungguhnya tiada yang mengampuni segala dosa kecuali Engkau.”
Selamat mengamalkan.***