SERAYUNEWS – Usai takluk dari Uzbekistan di babak semi final Piala AFC U-23 Qatar, Skuat Garuda Muda masih memiliki peluang lolos ke Olimpiade Paris 2024. Rio Fahmi dkk wajib menaklukkan Irak di pertandingan perebutan peringkat 3 malam nanti, pukul 22.00 WIB.
Demi memberikan dukungan pada timnas dalam meraih tiket ke Olimpiade Paris 2024, KONI Banjarnegara kembali menggelar nonton bareng. Acara ini akan berlangsung di halaman KONI Banjarnegara atau depan Mall Pelayanan Publik (MPP) kompleks Setda Banjarnegara, Kamis (2/5/2024) malam.
Ketua KONI Banjarnegara, Nurohman mengatakan, nobar ini untuk memberikan dukungan langsung pada timnas Garuda Muda yang sedang berjuang. Mereka mengincar tiket ke Olimpiade Paris, sekaligus merebut peringkat 3 Piala AFC U-23 untuk kali pertama bagi Indonesia.
“Perkembangan tim nasional sepak bola kita terus membaik, untuk itu kita harus terus memberikan dukungan. Terlebih ini adalah sejarah baru bagi skuat Garuda Muda,” katanya.
Selain itu, dalam nobar malam nanti juga akan ada kopi gratis dan ada doorprize bagi penonton yang beruntung. Nobar ini juga untuk masyarakat sepak bola Banjarnegara yang ingin melihat putra daerahnya Rio Fahmi, beraksi melawan Irak.