SERAYUNEWS-Empat hari lagi, Piala Dunia u17 akan berlangsung di Indonesia. Pelatih Brasil U17, Phelipe Leal takjub dengan stadion JIS di Jakarta.
“Ini sangat gila,” kata Phelipe sambil menggeleng-geleng kepalanya saat melihat kemegahan stadion di Indonesia. Pernyataan Phelipe itu seperti terlihat di website pssi.org.
Sejak drawing sampai penetapan jadwal, Phelipe belum mencari tahu di mana anak asuhnya akan bermain. Kemudian, ketika dia datang ke Indonesia dan melihat sendiri Jakarta International Stadium atau JIS, Phelipe langsung takjub.
“Saya baru pertama kali datang ke Indonesia, awalnya saya tidak sempat cari tahu di stadion mana kami akan bermain. Saya pikir mereka tidak punya persiapan yang matang untuk jadi tuan rumah. Tapi saya melihat kalau mereka punya keseriusan yang kuat,” kata dia.
Brasil akan bermain di grup C bersama Inggris, Iran, dan Kaledonia Baru. Semua pertandingan Brasil di babak grup akan berlangsung di JIS. Brasil memulai laga grup pada 11 November melawan Iran. Pertandingan akan berlangsung mulai pukul 19.00 WIB.
Di laga kedua, Brasil yang juara bertahan ini akan melawan Kaledonia Baru pada 14 November 2023 mulai pukul 16.00 WIB. Pertandingan pamungkas bagi Brasil adalah melawan Inggris pada 17 November 2023 mulai pukul 19.00 WIB.
Piala Dunia U17 akan berlangsung mulai 10 November sampai 2 Desember 2023. Ada 24 tim yang berlaga dalam ajang ini. Sebanyak 24 tim tersebut terbagi dalam enam grup. Juara dan runner up grup otomatis lolos ke babak 16 besar. Sementara, empat tim posisi tiga terbaik juga berhak lolos ke babak 16 besar.
Di ajang ini, Indonesia sebagai tuan rumah, satu grup dengan Panama, Maroko, dan Ekuador. Semua pertandingan Indonesia akan berlangsung di Gelora Bung Tomo Surabaya.
Sejatinya, Piala Dunia U17 tahun 2023 berlangsung di Peru. Namun, negeri Amerika Selatan itu mengundurkan diri dari tuan rumah karena alasan infrastruktur yang kurang memadai. Kemudian, FIFA memutuskan memindah Piala Dunia U17 tahun 2023 ke Indonesia. Piala Dunia U17 adalah hajatan kelompok umur dua tahun sekali.