Stade de France akan jadi ajang laga final Liga Champions pada Minggu (29/5/2022) pukul 02.00 WIB. Partai puncak Liga Champions itu akan mempertemukan antara Real Madrid vs Liverpool.
Saint-Denis, Serayunews.com
Final Liga Champions tentunya akan mempertemukan banyak pemain. Pertarungan akan terjadi pada berbagai lini, dari belakang, tengah, sampai depan. Dari tiga pertarungan itu, salah satu yang menarik adalah melihat persaingan lini depan. Bagaimana adu tajam antara Real Madrid dengan Liverpool.
Jika menilik adu tajam, salah satunya akan berbicara tentang mesin gol pada dua tim itu. Maka, dua mesin gol itu adalah Karim Benzema penyerang Real Madrid dan Mohamed Salah penyerang Liverpool. Keduanya telah memperlihatkan pesona sebagai penggedor sebelum final Liga Champions musim ini.
Sebelum partai final Liga Champions, kedua pemain sudah menunjukkan ketajamannya pada fase grup dan babak gugur. Total Benzema sudah membuat 15 gol dan dua assist, sementara Salah membuat delapan gol dan dua assist.
Sebenarnya, pertarungan dua bomber pada final Liga Champions sudah pernah terjadi pada tahun 2018. Kala itu, Salah tidak menyelesaikan laga karena cedera. Seperti yang telah terjadi, Salah cedera karena berbenturan dengan Sergio Ramos yang saat itu masih sebagai bek Real Madrid.
Bahka, karena insiden itu, Sergio Ramos banyak mendapatkan kecaman. Cederanya Salah dinilai sebagai salah satu penyebab Liverpool kalah 1-3 dari Real Madrid pada final itu. Real Madrid akhirnya menjadi jawa Liga Champions pada tahun 2018.
Tapi tentu saja, pertarungan final Liga Champions kali ini tidak hanya pertarungan antara Benzema melawan Salah. Banyak pemain hebat akan bertarung. Bagaimana pertempuran antara si putih dengan si merah? Kita lihat saja nanti.