SERAYUNEWS– KPU Kabupaten Cilacap menetapkan hasil rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat kabupaten, Sabtu malam (2/3/2024). Pasangan calon presiden (capres) dan wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dengan perolehan suara lebih dari setengah juta.
Adapun sesuai dengan hasil rekapitulasi, paslon capres cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran memperoleh suara sebanyak 611.080. Kemudian, paslon nomor urut 3 Ganjar-Mahfud memperoleh suara 355.660 dan paslon nomor urut 1 Anies-Muhaimin mendapat 152.710 suara.
Selain capres cawapres, KPU Cilacap juga mentapkan rekapitulasi penghitungan suara untuk pemilihan legislatif DPR, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten dan DPD.
Untuk hasil rekapitulasi penghitungan suara DPD, empat suara tertinggi diperoleh pertama Abdul Kholik sebanyak 223.317 suara. Kemudian Casytha A Khatmandu memperoleh sebanyak 163.091 suara. Lalu, Taj Yasin memperoleh 149.712, dan selanjutnya Denty Eka Widi Pratiwi sebanyak 108.612.
Penghitungan suara DPR RI untuk perolehan 10 besar yakni Novita Wijayanti (Gerindra) 99.314, Kaisar Kiasa Kasih Said Putra (PDIP) 92.306, Teti Rohati Ningsih (Golkar) 73.842. Lalu, Sugeng Suparwoto (Nasdem) 46.148, Dito Ganinduto (Golkar) 45.930, Adisatrya Suryo Sulisto (PDIP) 41.841, Siti Mukaromah (PKB) 38.623. Kemudian, Muhammad Hanafi (PAN) 31.918, Wastam (Demokrat) 29.725, dan Jamun Efendi (PKB) 27.010.
Sementara itu perolehan suara DPRD Provinsi Jateng yaitu urutan tertinggi, Tietha Ernawati Suwarto (Golkar) 71.479, David Ishaq Aryadi (Gerindra) 50.837, Sarif Abdillah (PKB) 48.023. Lalu, Bambang Hariyanto (PDIP) 33.844, Siti Rosidah (PKB) 31.376, Bintang Romadhon (PAN) 29.741, Kukuh Birowo (Demokrat) 26.371, Saiful Mahdi Samirun (PDIP) 24.514. Kemudian, Inna Hadianala (PPP) 21.615, Iin Idia Afiatun (PPP) 20.700, Sidi (Golkar) 20.444 dan Vicky Shu (Nasdem) 20.389.
Sedangkan untuk perolehan suara Dapil 1 wilayah Kota Cilacap, urutan suara tertinggi yaitu Anton Iskandar (Golkar) 12.027, Taufik Nurhidayat (PDIP) 8.380, Suyatno (Gerindra) 7.838. Kemudian, Muniriyanto (PKB) 5.993, Rokhim (Gerindra) 5.071, Wiwiek Yuning Prapti (PKS) 4.721, May Kurniawan Sanjaya (Gerindra) 4.627. Lalu, Bedi Kurniawan (PKB) 4.168, Koko Harmono (Golkar) 3.391 dan Samhatun (PKS) 2.936.
Ketua KPU Kabupaten Cilacap Weweng Maretno mengatakan, bahwa hasil rekapitulasi penghitungan suara tingkat kabupaten disetujui oleh seluruh saksi yang hadir dalam rapat pleno tersebut.
“Sebelum kami mengesahkan hasil rekap, dilakukan pencermatan hasil rekap, dan diterima oleh semua saksi. Saksi juga menerima salinan hasil rekap D Kabupaten,” ujar Weweng, Senin (4/3/2024).
Selanjutnya, setelah penetapan dan pengesahan di tingkat kabupaten, hasil rakapitilulasi dikirim ke KPU Provinsi Jawa Tengah. Di provinsi akan ada rekap tingkat provinsi, terkecuali hasil rekapitulasi suara DPRD kabupaten/kota.
“Ada 4 jenis pemilihan, Presiden, DPR, DPRD Provinsi dan DPD hasil rekapnya disampaikan ke KPU Provinsi Jawa Tengah, dan direkap di tingkat provinsi. Yang DPRD Kabupaten tetap di sini, kami mengeluarkan produk surat keputusan hasil rekapitulasi DPRD kabupaten/kota,” terangnya.