Ide Ucapan Tahun Baru Islam 1446 H, Berisi Harapan yang Lebih Baik
Jurnalis:Aloysia Nindya P
SERAYUNEWS – Kumpulan ide ucapan Tahun Baru Islam 1446 H yang akan segera disambut umat Islam.
Pada tahun baru Hijriah ini diawali dengan tanggal 1 Muharram. Berdasarkan kalender Hijriah Kementerian Agama RI, 1 Muharram 1446 H bertepatan pada 7 Juli 2024.
Umat Islam akan memasuki tahun yang baru. Tentunya banyak harapan serta doa-doa agar lebih baik lagi.
Salah satu cara menyambut datangnya 1 Muharram 1446 adalah menuliskan ucapan kepada keluarga, sanak saudara, maupun teman. Bisa dikirimkan langsung melalui pesan pribadi maupun status media sosial.
Dengan ucapan yang berisi doa dan harapan baik ini, diharapkan menjadi salah satu cara menebarkan kebaikan. Selain itu menjadi pengingat bahwa manusia tidak lepas dari campur tangan Allah SWT.
***