SERAYUNEWS – Polda Jawa Tengah (Jateng) kembali menggelar Operasi Zebra di Purworejo. Operasi Zebra Candi 2023 ini dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terkait berkendara dan aturan-aturan lalu lintas.
Lantas kapan pelaksanaannya? Simak jadwal dan sasaran tilang pada Operasi Zebra 2023 di Kabupaten Purworejo.
Polda Jateng termasuk di Purworejo menggelar Operasi Zebra pada tanggal 4 sampai 17 September 2023. Pelaksanaannya berlangsung selama dua pekan.
Waka Polres Purworejo Kompol Fadli, S.H.,S.I.K., M.H telah membacakan amanah dari Kapolda Jateng. Adapun beberapa sasaran penegakan hukum yang dilaksanakan mulai dari tidak menggunakan helm SNI hingga safety belt.
Fadli menjelaskan apa saja sasaran tilang yang dilaksanakan selama dua pekan ini.
Pelaksanaan operasi zebra tahun 2023 mempunyai sasaran meliputi bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang dapat mengganggu kamseltibcar lantas, yakni:
“Dengan adanya Operasi Zebra Candi 2023 diharapkan masyarakat dapat lebih tertib dalam berlalu lintas dapat menekan angka pelanggaran dan laka lantas serta dapat meningkatkan kepatuhan masyarakat berlalu lintas”, tambah Wakapolres Purworejo.
Penindakan tilang diutamakan menggunakan ETLE. Namun, penindakan tilang manual juga akan berlangsung selama Operasi Zebra Candi 2023.
Wakapolres Purworejo menyampaikan agar para personel bertugas secara professional, bermoral dan humanis dan hindari polarisasi di masyarakat menjelang tahun politik.
“Optimalkan edukasi dan binluh dalam membangun kesadaran berlalu lintas dan laksanakan penegakan hukum dengan menggunakan ETLE dan secara stasioner guna wujudkan kamseltibcarlantas,” tandasnya.
***