SERAYUNEWS – PT PLN (Persero) ULP Purwokerto Kota, melakukan perbaikan dan peningkatan daya kelistrikan di sejumlah wilayah di Banyumas. Pada minggu ke 3 April 2024 ini, ada beberapa daerah yang butuh perbaikan maupun peningkatan daya.
Dari akun Instragram @plnpurwokertokota, pemadaman listrik pertama terjadi pada Selasa (23/4/2024). Pemadaman meliputi sebagian Desa Karangsari Kembaran mulai pukul 10.00-14.00 WIB, karena ada pemasangan JTM, JTR dan APP untuk PB pabrik mi.
Masih di hari yang sama, pemadaman juga terjadi di sebagian Karangkemiri Karanglewas mulai pukul 10.00-14.00 WIB karena adanya relokasi key point LBS.
Pada Rabu (24/4/2024), pemadaman bakal terjadi di sebagian Gunung Tugel dan sekitarnya mulai pukul 10.00-14.00 WIB. Pemadaman karena adanya penggantian KWH Exim potong pohon dekat JTM.
Kemudian sebagian Jalan Gatot Subroto Purwokerto dan sekitarnya, mulai pukul 10.00-14.00 WIB karena adanya pemasangan JTR, trafo dan APP untuk PB Gereja Kristen Indonesia.
Berikutnya pemadaman di Kedungbanteng, Dawuhan Kulon, Dawuhan Wetan, Baseh, Windujaya, Kutaliman, Kalikesur, dan sekitarnya.
Pemadaman mulai pukul 10.00-14.00 WIB, karena adanya pemasangan JTM untuk PB Pondok Har jaringan 20KV potong pohon dekat JTM.
Pemadaman terakhir minggu ke 3 April 2024, terjadi pada Kamis (25/4/2024) di sebagian Jalan Jenderal Sudirman Timur, Kompel ULP dan sekitarnya.
Pemadaman mulai pukul 10.00-14.00 WIB, karena adanya pemasangan JTR dan APP untuk melayani PD Toko MR DIY.
Selain itu juga ada pemadaman di sebagian Jalan HR Boenyamin Bancarkembar dan sekitarnya.
Pemadaman mulai pukul 10.00-14.00 WIB, karena adanya pemasangan SR APP untuk melayani PBPD.
Atas pemadaman tersebut, PLN ULP Purwokerto Kota meminta maaf karena ketidaknyamanan pelanggan. Waktu pemadaman dapat berubah, tergantung kondisi di lapangan.
Jika mengalami pemadaman di luar jadwal, silakan melapor melalui aplikasi PLN Mobile serta Contact Center PLN : (0281/024)-123.