SERAYUNEWS – PLN UPL Purwokerto, kembali melakukan pemadaman listrik di sejumlah tempat di wilayah Purwokerto mulai 29 Mei 2023 hingga 3 Juni 2023 mendatang.
Asisten Manager Jaringan PLN Purwokerto, Waluyo menyampaikan, pada Senin (29/5/2023) bakal ada pemadaman di Desa Kutasari Prompong, Kecamatan Baturraden mulai pukul 10.00-14.00 WIB. PLN memadamkan aliran listrik, karena ada pemeliharaan JTM dan ROW potong pohon.
kemudian di hari dan jam yang sama, ada juga relokasi kawat skur JTR di wilayah Jalan Sekolah Teknik, Kecamatan Purwokerto Timur. “Untuk relokasi kawat skur JTR, tidak ada pemadaman listrik,” kata dia, Senin (29/5/2023).
Kemudian Selasa (30/5/2023), pada pukul 10.00-14.00 WIB juga akan dilakukan penggantian tiang JTM yang retak di Jalan Jenderal Soedirman Timur, Kecamatan Purwokerto timur. Pengerjaannya, tanpa pemadaman dan dijam yang sama juga ada pemasangan JTR di perumahan Bonavida Karanggintung.
“Rabu mulai pukul 10.00-14.00 WIB, akan ada pemadaman karena pemasangan kontruksi JTM express feeder RWO07. Selain itu juga ada pemeliharaan ROW potong pohon, di Desa Notog, Kedungwuluh Lor, Kedungwuluh Kidul. Pemadalam juga terjadi di wilayah Puskesmas Patikraja, dan Polsek Patikraja, Kecamatan Patikraja,” katanya.
Selanjutnya Sabtu (3/6/2023), bakal ada pemadaman di wilayah Jalan Tambakbatu, Desa Bersole, Perum Griya Satria Bukit Permata, Perum Bersole Indah, Kelurahan Karangpucung, Kecamatan Purwokerto Selatan, mulai pukul 10.00-14.00 WIB.
“PLN memadamkan aliran listrik, karena ada pemasangan kontruksi JTM express feeder RWO07 dan pemeliharaan ROW potong pohon,” ujarnya.
Masyarakat bisa melapor ke PLN, jika di wilayahnya terjadi pemadaman di luar jadwal. Masyarakat bisa melapor melalui PLN Mobile atau telepon PLN di 0281/024-123.