SERAYUNEWS – Ajang ASEAN Futsal Championship 2024 memasuki hari terakhir. Menyajikan dua pertandingan yaitu perebutan tempat ketiga (3rd place) dan final.
Dua tim terbaik berhasil melaju ke babak final. Mereka adalah Vietnam yang mampu menyingkirkan Australia melalui pertarungan sengit perpanjangan waktu.
Kemudian, satu tempat di partai puncak sukses Indonesia raih. Di babak semifinal, Timnas Futsal dapat mengalahkan tuan rumah Thailand.
Untuk itu, mari simak artikel dari tim serayunews.com di bawah ini guna mengetahui jadwal Indonesia vs Vietnam di Final Piala AFF Futsal 2024.
Seperti kita ketahui, semifinal pertama Piala AFF Futsal 2024 mempertemukan Vietnam melawan Australia di Terminal21, Nakhon Ratchasima pada Jumat (8/11/2024) sore WIB.
Australia dapat unggul dua gol atas Vietnam di babak pertama. Gol tercipta lewat Corey Kiston Sewell di menit keenam dan Scott William Rogan di menit ke-20.
Tertinggal dua gol, Vietnam akhirnya mampu mengejar ketinggalan di babak kedua, melalui tendangan penalti Tu Minh Quang menit ke-30 dan gol keduanya menit ke-37.
Namun, Australia langsung bisa mencetak gol ketiga setelah tembakan Guerreiro membentur pemain Vietnam dan mengarah ke gawang vietnam.
Vietnam lalu bisa menyamakan skor jadi 3-3 di menit ke-18. Skema serangan apik mereka diselesaikan oleh tendangan Da Hai Nguyen di depan gawang.
Skor 3-3 bertahan sampai dengan waktu normal usai. Laga pun berlanjut ke babak perpanjangan waktu. Vietnam bisa mencetak gol keempat di menit pertama babak kedua perpanjangan waktu usai Sundulan Nguyen Thinh Phat melesat ke gawang lawan.
Saat dua menit terakhir, Australia bisa menyamakan skor jadi 4-4. Grant Patrick Lynch sukses mencetak gol lewat tembakan jarak dekat.
Pertandingan berlangsung dramatis usai Australia gagal memanfaatkan second penalty. Saat laga tersisa 46 detik, Vietnam giliran mendapat second penalty. Nguyen Thinh Phat bisa menyelesaikan dengan baik dan mengubah skor jadi 5-4.
Berikutnya, semifinal kedua pada malam hari tersaji laga antara Indonesia vs Thailand. Evan Soumilena membuka keunggulan Indonesia pada menit ke-8 dan bertahan hingga babak pertama selesai.
Di babak kedua, Timnas Futsal Indonesia semakin tak terbendung. Brian Ick menggandakan keunggulan Indonesia pada menit ke-22, dan tak lama kemudian, ia kembali mencatatkan namanya di papan skor dengan gol keduanya di menit ke-27.
Keunggulan 3-0 bertambah pasca Rio Pangestu mencetak gol keempat untuk Merah Putih pada menit ke-33. Gajah Putih sempat memperkecil ketertinggalan dengan satu gol pada menit ke-35.
Namun, Timnas Futsal Indonesia tidak memberi peluang bagi lawan untuk bangkit. Pada menit ke-37, Firman Adriansyah tampil sebagai pencetak gol kelima untuk memastikan kemenangan meyakinkan Indonesia dengan skor 5-1.
Sementara itu, Pelatih kepala Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto usai laga menyambut kemenangan ini dengan antusias. Ia menyatakan bahwa tim sudah siap menghadapi tantangan berikutnya dan bertekad meraih gelar juara.
“Kami sedikit kerepotan memang di babak pertama. Tetapi pemain bisa keluar dan bermain dengan maksimal di babak kedua. Hasilnya kami bisa mengalahkan Thailand,” ujarnya dalam rilis resmi Federasi Futsal Indonesia (FFI), Sabtu (9/11/2024).
Menurut Hector, hal Ini akan menjadi pertandingan final yang menarik karena Vietnam berhasil mengalahkan Australia. Pertandingan seru akan terjadi di partai final.
“Tinggal satu langkah lagi untuk menyelesaikan misi kami. Semua harus bermain dengan fokus tinggi dan daya juang maksimal. Karena kami bermain untuk seluruh pemain, klub, pelatih dan seluruh pecinta futsal di Indonesia,” pungkas pelatih asal Spanyol itu.
Kemudian, inilah jadwal lengkap perebutan ketiga dan final Piala AFF Futsal 2024 melansir laman aseanfootball.org.
• Perebutan Tempat Ketiga
Australia vs Thailand
Hari, Tanggal: Minggu, 10 November 2024
Kick-off: 15.00 WIB
Venue: Terminal21, Nakhon Ratchasima, Thailand
• Final
Vietnam vs Indonesia
Hari, Tanggal: Minggu, 10 November 2024
Kick-off: 18.00 WIB
Venue: Terminal21, Nakhon Ratchasima, Thailand.
Demikian, jadwal Indonesia vs Vietnam di Final Piala AFF Futsal 2024. Berikan doa dan dukungan agar Skuad Garuda dapat meraih gelar juara.
***