SERAYUNEWS-Tim nasional sepak bola putri bersiap menghadapi Thailand di semifinal Piala AFF U-19. Semifinal berlangsung di Gelora Sriwijaya Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (13/7/2023) malam.
Pelatih Timnas Putri Indonesia U-19 Rudy Eka Priyambada sudah menyiapkan program persiapan untuk timnya menatap semifinal Piala AFF U-19. Hal itu agar Garuda Pertiwi Muda, julukan Timnas Putri Indonesia U-19- melanjutkan tren positif dalam ajang itu.
Sebagaimana diketahui, Timnas Putri Indonesia -19 menjadi juara Grup A dengan poin sembilan. Sheva Imut dan kolega itu menang atas Timor Leste (7-0), Laos (4-1), dan Kamboja (5-0).
Beberapa strategi sudah dilakukan oleh jajaran pelatih, dimana Garuda Pertiwi Muda mulai mempertajam taktikal permainan seperti long ball, bertahan, dan menyerang.
Penjaga gawang Skuat Garuda Pertiwi Muda Fani mengaku siap untuk menjalani laga semifinal ini, bahkan dirinya meminta dukungan dan doa dari seluruh masyarakat agar Garuda Muda Pertiwi dalam menorehkan prestasi terbaik.
“Secara pribadi saya mohon doanya agar dalam pertandingan bersama timnas ini bisa cleanseet, dan tim Garuda Pertiwi Muda bisa menang dan menjadi juara,” katanya.
Sebagai persiapan, dirinya bersama tim dan jajaran pelatih sudah siap untuk berlaga, terkait dengan stategi dan pola permainan itu menjadi kewenangan pelatih, yang jelas dia bersama timnya siap untuk menjalankan apa yang sudah diinstruksikan oleh pelatih.
“Semoga kami bisa memberikan yang terbaik untuk bangsa ini,” ujarnya.