SERAYUNEWS – Kabar gembira bagi warga Kota Purwokerto dan sekitarnya, kini tak perlu jauh-jauh ke Yogyakarta jika ingin menjalani perawatan kecantikan di Jenna Aesthetic Clinic. Hadir di Purwokerto, klinik kecantikan ini siap memanjakan perawatan wajah dan tubuh hingga tuntas.
Owner Jenna Aesthetic Clinic, Ir Intan Pranandari menyampaikan, pihaknya memberikan pelayanan yang fokus pada solusi. Memasuki usia 30 tahun ke atas, sebagian besar orang mulai mengalami masalah pada wajah hingga tubuh. Berbeda dengan salon-salon kecantikan lainnya, Jenna menyajikan perawatan tuntas.
“Misalnya ada pasien dengan keluhan kerutan di wajah ataupun kantong mata, maka kita akan berikan solusi program perawatan dengan tahapannya, sekaligus biaya totalnya. Perawatan tersebut tuntas menyelesaikan permasalahan yang pasien. Sehingga tidak perlu harus bolak-balik datang dengan perkembangan proses yang tidak menentu,” terangnya di sela-sela grand opening Jenna Aesthetic Clinik yang berlokasi di Jalan dr Angka, Purwokerto, Sabtu (17/6/2023).
Hal lain yang membuat klinik ini berbeda, lanjut Intan, adalah inovasi perawatan yang ditangani oleh dokter berpengalaman. Sehingga berbagai perawatan kulit wajah ataupun tubuh, pasti aman. Mulai dari anti aging, kulit berjerawat, menurunkan berat badan hingga perawatan organ intim kewanitaan.
Sementara itu, owner sekaligus dokter klinik Jenna, dr Rini Widyastuti Dipl.CIDESCO mengatakan, menyadari banyaknya klinik kecantikan yang ada di Kota Purwokerto. Pihaknya menyajikan treatmen yang berbeda. Ia mencontohkan, untuk tanam benang, selain di wajah juga bisa di bagian tubuh lainnya yang berfungsi untuk peremajaan. Kemudian ada juga teknih penghilangan kantong lemak dengan sayatan kecil tanpa jahitan.
“Treatmen unggulan kita antara lain botox yang halal, stem cell untuk anti aging. Kita juga punya teknik khusus untuk mengencangan wajah, mengatasi kantong mata, organ kewanitaan dan lainnya,” jelasnya.
Bagi dr Rini Klinik Jenna di Purwokerto ini merupakan cabang ke-3. Sebelunya ia sudah membuka praktik di Yogyakarta dan Samarinda. Selama ini, para pelanggannya juga banyak yang berasal dari Kota Purwokerto, Purbalingga dan Wonosobo. Sehingga ia mantap membuka cabang di Purwokerto untuk mendekatkan pelayanan kepada konsumen.