SERAYUNEWS– Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menginstruksikan kepada semua kader, khususnya di Wilayah Kabupaten Cilacap untuk memenangkan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Ahmad Luthfi- Taj Yasin, Calon Bupati dan Wakil Bupati Cilacap Syamsul Auliya Rachman dan Ammy Amalia Fatma Surya. Kader PSI di Cilacap dan Jawa Tengah pun diinstruksikan bisa menang telak di Pilkada 2024.
Hal itu disampaikan Bro Ketum PSI Kaesang, saat melakukan safari politik di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Pada kesempatan itu, Bro Kaesang mengukuhkan jajaran pengurus DPD, DPC dan DPRt se-Kabupaten Cilacap, di Hotel Aston Inn Cilacap, Selasa malam (8/10/2024).
“Kami DPP menginstruksikan untuk memenangkan Calon Gubernur Pak Luthfi dan Gus Yasin, dan yang pasti untuk Kabupaten Cilacap kita menangkan Mas Syamsul dan Mba Ammy. Kita bangun melalui ketua DPD baru kami yang baru sampai tingkat ranting untuk bisa memenangkan Mas Syamsul dan Pastinya Pak Luthfi supaya kita bisa menang telak di Cilacap maupun di Jawa Tengah,” ujarnya.
Ketua DPD PSI Cilacap Bos Edy Santoso dikukuhkan menggantikan Yohanes Widayat. Bos Edy menyatakan bahwa PSI solid dan siap menciptakan kader-kader militan dari tingkat DPD, DPC dan DPRt (ranting) untuk memenangkan Luthfi-Yasin dan Syamsul-Ammy, khususnya di Kabupaten Cilacap.
“Untuk Pilkada Mas Syamsul harus lebih unggul dari 65 persen, targetnya lebih dari 70 persen, dan juga menangkan Pak Luthfi, untuk memenangkan Pilkada ke depan kita sudah menyolidkan DPC hingga ranting, bahwa kita menciptakan pemimpin yang lebih baik untuk membawa perubahan Cilacap untuk mengentaskan pengangguran, tekan kriminalitas dan meningkatkan perekonomian di wilayah Cilacap,” ujar Bro Edy.
Pengukuhan Pengurus PSI ini juga dihadiri Calon Bupati dan Wakil Bupati Cilacap, Syamsul Auliya Rachman dan Ammy Amalia Fatma Surya. Hadirnya Bro Ketum PSI di Cilacap menjadi penyemangat untuk memenangkan pasangan calon nomor urut 3 ini, dan tentunya juga kemenangan Luthfi- Yasin di Cilacap.
“Bangga kedatangan Bro Ketum, tidak mengurangi semangat justru membangkitkan semangat perjuangan untuk memenangkan Gubernur Pak Luthfi dan di Cilacap Syamsul – Ammy,” ujar Syamsul.
“Apa yang sudah baik, konsisten dan komitmen, insyaalloh kami berkewajiban ikut membesarkan PSI di Kabupaten Cilacap. Kami juga punya kewajiban untuk memajukan Cilacap lebih baik lagi, maju dan lebih besar lagi,” sambungnya.
Selain konsolidasi dan pengukuhan jajaran pengurus PSI Cilacap, Bro Kaesang juga meresmikan kantor DPD PSI Cilacap yang terletak di Jalan Gatot Subroto Cilacap. Kantor ini sekaligus sebagai posko pemenangan Luthfi-Yasin dan Syamsul-Ammy.