SERAYUNEWS – Hidup sehat harus dimulai dengan berbagai hal, salah satunya menghitung kalori sayur asem. Jadi, Anda bisa mendapat asupan yang tepat.
Pasalnya, sayur asem merupakan salah satu hidangan khas Indonesia yang disukai banyak orang karena rasa segar dan kaya akan berbagai jenis sayuran.
Nah, selain lezat, sayur asem juga memiliki manfaat kesehatan yang signifikan. Dalam artikel ini, redaksi akan membahas kalori yang terkandung di dalamnya.
Sayur asem bukan hanya menyegarkan, tetapi juga memiliki berbagai manfaat kesehatan yang penting. Berikut beberapa manfaat utama dari mengonsumsi sayur asem.
1. Melancarkan Buang Air Besar (BAB)
Kandungan serat dan air yang tinggi dalam sayur asem membantu melunakkan dan memadatkan feses, sehingga memudahkan proses buang air besar.
Hal ini sangat penting untuk mencegah sembelit dan menjaga kesehatan pencernaan secara keseluruhan.
2. Mengurangi Kadar Kolesterol
Serat dari sayuran dalam sayur asem dapat mengurangi penyerapan kolesterol di usus. Sebagian besar kolesterol yang tidak diserap kemudian akan dibuang melalui feses.
Dengan demikian, konsumsi sayur asem dapat membantu mengendalikan kadar kolesterol dalam tubuh, yang penting untuk kesehatan jantung.
3. Memenuhi Kebutuhan Gizi Harian
Sayuran dalam sayur asem, seperti kacang panjang, jagung, melinjo, dan labu siam, kaya akan berbagai vitamin dan mineral yang diperlukan tubuh setiap hari.
Misalnya, vitamin A, vitamin C, dan zat besi yang terdapat dalam sayuran ini berperan penting dalam menjaga kesehatan mata, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mencegah anemia.
4. Mengendalikan Kadar Gula Darah
Serat yang terkandung dalam sayur asem memiliki manfaat tambahan dalam mengendalikan kadar gula darah.
Tidak seperti jenis karbohidrat pada umumnya, serat dari sayuran tidak dapat diserap dan dipecah oleh tubuh menjadi gula.
Jadi, mengonsumsi sayur asem tidak akan menyebabkan lonjakan drastis dalam kadar gula darah.
Oleh karena itu, menu ini menjadikan pilihan yang baik bagi penderita diabetes atau mereka yang ingin menjaga kadar gula darah tetap stabil.
Bagi Anda yang menjaga asupan kalori, sayur asem adalah pilihan yang sangat baik. Dalam semangkuk sayur asem, terdapat sekitar 80 kkal.
Jadi, tidak mengherankan jika sayur asem menjadi salah satu makanan rendah kalori yang sangat cocok untuk siapa saja.
Apalagi, Anda yang sedang menjalani program penurunan berat badan atau menjaga pola makan sehat, sayur asem merupakan makanan tepat.
Selain rendah kalori, sayur asem juga mengandung berbagai nutrisi penting yang mendukung kesehatan tubuh.
Berikut kandungan nutrisi dalam semangkuk sayur asem.
Kandungan karbohidrat dalam sayur asem berasal dari sayuran dan bahan-bahan lain, memberikan energi yang cukup tapi tetap dalam batas yang rendah.
Serat dalam sayur asem juga bermanfaat untuk pencernaan, sedangkan lemak dan protein yang ada di dalamnya berasal dari komponen bahan seperti kacang tanah dan melinjo.
Demikian informasi mengenai kalori yang ada di dalam semangkuk sayur asem. Semoga artikel ini bermanfaat.***(Umi Uswatun Hasanah)