SERAYUNEWS– Managemen TikTok mengumumkan bakal menutup layanan TikTok Shop pada hari ini, Rabu (4/10/2023) pukul 17.00 WIB. Keputusan itu buntut kebijakan Pemerintah Republik Indonesia yang mengatur pemisahkan izin media sosial dan e-commerce, sebagaimana dijalankan pengelola TikTok.
Mendengar keputusan layanan TikTok Shop tutup, para pengguna media sosial membanjiri kolom komentar media sosial Presiden Joko Widodo (Jokowi). Seperti di instagram resmi @jokowi, pengguna TikTok Shop mengadukan nasibnya jika nantinya TikTok Shop benar-benar ditutup pada hari ini pukul 17.00 WIB.
Tampak dalam unggahan terakhir Presiden Jokowi terkait agenda rapat terbatas di Istana Merdeka, pada hari Selasa (2/10/2023) yang membahas soal mitigasi dampak fenomena cuaca El Nino. Baik dari soal kekeringan, ketersediaan air bersih, situasi pertanian, hingga antisipasi dan penanganan kebakaran hutan dan lahan.
Pemilik akun instagram Chania Chezalia memberikan surat terbuka kepada Presiden Jokowi. Melalui kolom komentar instagram Presiden Jokowi, dia mencurahkan keluh kesahnya dampak kebijakan pemerintah, sehingga layanan TikTok Shop bakal ditutup. Berikut isi surat terbuka yang ditulis @chachsla, Rabu (4/10/2023):
“Assalamualaikum Bapak, semoga Bapak dan keluarga sehat selalu. Bapak yang terhormat, sebelumnya apakah Bapak tahu di Tiktok Shop bukan hanya ada seller aja Pak tapi juga ada Affiliator yang bisa mempunyai penghasilan dari sana?
Bukankah dengan ini menjadi gebrakan baru untuk bisa menurunkan angka pengangguran? menurunkan angka kemiskinan? Tiktok Shop bisa besar karena ada Affiliator yang “kerja” untuk buat konten di Tiktok juga Pak, dan bisa membantu seller untuk mempromosikan produk mereka.
Gimana nasib 6 juta Affiliator TikTok yang mungkin ada beberapa yang menjadikan TikTok Shop sebagai mata pencaharian utama mereka Pak? Mohon maaf tapi Keputusan ini untuk para Affiliator seperti PHK masal bagi kami Pak.
Di TikTok Shop juga banyak UMKM Pak yang sudah berkembang di sana. Saya sebagai Affiliator yang pernah membantu seller mencapai targetnya pun ikut senang kalau mereka bisa berkembang.
Kami harap Bapak bisa lebih adil lagi untuk kami semua Pak termasuk Seller dan Affiliator yang punya penghasilan dari sana Pak. Semoga Bapak baca komen saya di tengah ribuan komen di sini. Wassalamualaikum Wr Wb.”
Postingan Presiden Jokowi itu dibanjiri ribuan komentar pengguna instagram. Banyak dari mereka mengeluhkan hal yang sama, perihal dampak penutupan layanan TikTok Shop.