Purbalingga, serayunews.com
“Info yang kami peroleh dari Sekretariat Negara demikian. Presiden Jokowi akan hadir di Purbalingga untuk melihat Bandara Soedirman. Presiden ingin mengetahui sejauh mana progres pembangunan bandara dan bagaimana setelah bandara beroperasi untuk penerbangan komersial,” kata Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) didampingi Asisten Sekda Bidang Ekonomi dan Pembangunan Agus Winarno, Rabu (9/6/2021).
Tiwi menyampaikan pihaknya juga sudah melakukan rapat pembahasan terkait persiapan kunjungan presiden tersebut. Diungkapkan kunjungan presiden bukan terkait peresmian, namun melihat bagaimana akselerasi pembangunan bandara.
“Presiden kemungkinan akan meninjau dan melihat bagaimana kondisi bandara. Karena memang pembangunan belum 100 persen selesai,” ujarnya.
Dipaparkan, menurut data yang diterima dari Sekretariat Negara, Presiden Jokowi akan bertolak dari Istana Bogor menuju Bandara Halim Perdana Kusuma. Selanjutnya dengan menggunakan pesawat, rombongan presiden akan terbang dan mendarat di Bandara JBS di Desa Wirasaba Kecamatan Bukateja, Purbalingga.
“Sesuai jadwal presiden akan tiba di Purbalingga pukul 09.00 WIB,” terangnya.
Selanjutnya presiden akan disambut jajaran PT Angkasa Pura (AP) II termasuk Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi). Setelah melakukan kunjungan ke Bandara Soedirman, presiden akan kembali terbang untuk melaksanakan rangkaian kunjungan di wilayah Jateng.
“Informasi yang kami peroleh presiden akan melakukan kunjungan ke Semarang,” katanya lagi.
Bandara Soedirman sudah mulai beroperasi untuk penerbangan komersial mulai Rabu (3/6/2021). Saat itu Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Bupati Tiwi hadir untuk menandai dimulainya penerbangan komersial perdana. Bandara tersebut mulai dibuka untuk penerbangan pada Senin (1/6/2021). Bandara yang berada di kompleks Lanud TNI AU Jenderal Besar Soedirman itu melayani penerbangan Purbalingga-Jakarta (PP) dan Purbalingga-Surabaya (PP), dengan menggunakan maspakai Citilink. Jadwal penerbangan dua kali seminggu, masing-masing hari Kamis dan Sabtu.
Sebelumnya Presiden Jokowi pernah hadir meresmikan pembangunan konstruksi Bandara Soedirman pada Senin, 23 April 2018. Pembangunan bandara dilakukan dua tahap, tahap pertama pembangunan runway 1.600 meter kemudian tahap kedua dilakukan pembangunan runway sepanjang 2.500 meter, serta pembangunan terminal penumpang seluas 3.000 meter persegi.
“Semuanya bisa memanfaatkan airport ini, dan kita harapkan akan muncul titik-titik pertumbuhan ekonomi baru dan sekitarnya. Di Purbalingga dan sekitarnya sekarang ini sudah tumbuh investasi, yang semuanya hampir orientasi ekspor. Seperti industri bulu mata terbesar karena memperkerjakan 60 ribu tenaga kerja. Kalau bandara ada diharapkan investasi-investasi itu akan membesar dan terus ber-ekspansi. Kita harapkan bukan hanya bulu mata saja, investasi-investasi di bidang lainnya bisa dikembangkan,” kata presiden ketika itu.