SERAYUNEWS-Perusahan dan sektor swasta di Kabupaten Purbalingga diminta untuk memiliki kebijakan dan program maupun produk yang layak anak. Hal itu perlu dilakukan untuk mendukung predikat Kabupaten Purbalingga menjadi Kabupaten Layak Anak (KLA).
Demikian disampaikan Sekretaris Jenderal Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Pusat Johana Jonatan saat kunjungan ke Kabupaten Purbalingga, Kamis (5/9/2024). Kehadirannya salah satunya untuk mengukuhkan pengurus Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Kabupaten Purbalingga.
“APSAI beranggotakan perusahaan-perusahaan yang siap mendukung Purbalingga menjadi Kabupaten Layak Anak. Kami ingin memastikan bahwa perusahaan-perusahaan di sini memiliki kebijakan, program, maupun produk yang ramah anak,” ujar Johana.
Johana menjelaskan bahwa APSAI merupakan wadah sinergi dan percepatan dalam memastikan peran serta sektor swasta sebagai penggerak pembangunan yang berorientasi pada pemenuhan hak-hak anak.
Johana juga mengajak seluruh unsur masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan Purbalingga sebagai Kabupaten Layak Anak. APSAI juga mendukung penghapusan pekerja anak dan memastikan perusahaan mendukung karyawannya agar dapat menjadi orang tua yang baik untuk anak-anak mereka.
Selain itu, APSAI juga berperan untuk memberikan edukasi kepada perusahaan-perusahaan terkait pentingnya menjaga kesehatan anak-anak, termasuk upaya penurunan angka stunting. Johana mencontohkan bahwa beberapa perusahaan anggota APSAI, seperti Unilever, telah mulai mengurangi kadar gula dalam produk mereka sebagai bagian dari upaya mendukung kesehatan anak-anak.
Rocky Junjungan, anggota APSAI Purbalingga saat menerima kunjungan Johana kunjungan ke PT Boyang, Rabu (4/9/2024) menambahkan bahwa perusahaan-perusahaan di Purbalingga diharapkan lebih memperhatikan kesejahteraan anak-anak karyawan mereka.
“Kami berharap para pengusaha di sini bisa memberikan edukasi kepada karyawan mengenai pentingnya kesehatan fisik dan mental anak-anak mereka, karena masa depan Indonesia ada di tangan mereka,” ujar Rocky.
Rocky mencontohkan pentingnya mendukung ibu-ibu karyawan dalam memberikan ASI eksklusif kepada anaknya. Pihaknya juga berharap nantinya akan ada program-program lain yang mendukung kesehatan ibu dan anak.