SERAYUNEWS – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas, menggelar bursa UMKM dan Jateng Bersholawat bersama Habib Syech, di GOR Satria Purwokerto, Jumat (12/5/2023).
Agenda akbar tersebut, rencananya dihadiri juga Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Untuk memastikan kelancaran acara, forum lalu lintas Kabupaten Banyumas melakukan sejumlah rekayasa lalu lintas dan menyediakan area parkir kendaraan.
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kasat Lantas, Kompol Bobby A Rachman menjelaskan, ada sejumlah titik yang dijadikan area parkir. Di antaranya ada di Jalan Warga Bakti dan Jalan Gelora Indah 1, Kelurahan Pruwokerto Lor. Kemudian, di Kecamatan Purwokerto Timur bakal djadikan area parkir khusus sepeda motor.
“Lokasinya tidak jauh dari GOR Satria Purwokerto. Karena memang untuk jalanan depan GOR Satria Purwokerto, kami berlakukan area bebas parkir kendaraan,” kata dia, Kamis (11/5/2023).
Kasat menambahkan, untuk area parkir rekomendasi kendaraan roda empat dan lainnya, berada di Lapangan Pelopor yang berada di belakang Hotel Dominic Purwokerto. Forum lalu lintas juga menyediakan parkir situasional, di Jalan Dr Angka dan Lapangan Sokanegara atau di belakang Mal Pelayanan Publik (MPP) Purwokerto.
“Apabila parkir rekomendasi dan parkir situasional tidak mencukupi di Jalan Overste Isdiman, Jalan HR Bunyamin sisi Timur dan Jalan DR Angka, serta Lapangan Sokanegara,” kata dia.
Nantinya pada saat acara Banyumas Cultur Festival atau Flashmob 1.000 Lengger, bakal dilakukan penutupan total di Jalan Suharso depan GOR Satria Purwokerto dari pukul 11.00-23.00.