Sebuah mobil L300 pengangkut es krim jatuh ke jurang akibat terbawa material longsor yang terjadi di Dusun Sirandu, Desa Plumbungan, Kecamatan Pagentan, Banjarnegara Kamis (1/4/2021).
Pagentan, serayunews.com
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian tersebut bermula saat wilayah Banjarnegara diguyur hujan dengan intensitas tinggi sejak pukul 13.50 WIB. Sekitar pukul 16.45, jalur Madukara-Pagentan terjadi longsor di Desa Plumbungan, Kecamatan Pagentan.
Pada saat itu, mobil L300 dengan nopol R 1877 NS yang mengangkut es krim mengalami selip ban akibat menerobos longsor yang menutup jalan. Tak berselang lama, terjadi longsor susulan hingga membawa mobil tersebut masuk jurang. Beruntung pengemudi kendaraan tersebut sempat menyelamatkan diri.
“Material longor susulan ini mengenai mobil dan menyeret mobil hingga masuk jurang. Saat ini, warga masih berjaga karena khawatir masih terjadi longsor susulan. Sementara pengemudi dan leader dari perusahaan es krim yang ada dalam mobil tersebut sempat menyelamatkan diri,” kata Koordinator RAPI Banjarnegara Tejo Sumarno.
Dari kejadian tersebut, para relawan yang ada hanya bisa berjaga dan melaporkan kejadian ini pada instansi terkait. Tindakan belum dapat dilakukan mengingat kondisi di lokasi kejadian masih diguyur hujan.
“Kita masih berjaga, karena tanah di lokasi masih bergerak,” ujarnya.