SERAYUNEWS – Sudah menjadi budaya di sebagian negara dunia, salah satunya Indonesia, melaksanakan kegiatan pulang ke kampung halaman atau pulkam setiap menjelang hari besar.
Beberapa instansi pemerintah, baik di tingkat pusat maupun daerah melakukan sejumlah kegiatan mudik bersama secara gratis. Salah satunya, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Lantas, berapakah jumlah kuota yang Kementerian BUMN berikan pada periode kali ini? Simak rincian setiap moda transportasi pada artikel berikut ini.
Kementerian BUMN kembali menggelar program rutin dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah atau Lebaran tahun 2024 Masehi.
Pada tahun ini, BUMN menggelar program mudik bersama beberapa perusahaan miliknya dengan tema Mudik Asyik Bersama BUMN 2024.
Melansir kabarbumn.com, Menteri BUMN, Erick Thohir dalam press conference Mudik bersama BUMN 2024 mengatakan ini adalah agenda rutin.
“Mudik Bersama BUMN telah menjadi agenda rutin BUMN. Hal ini sebagai wujud komitmen BUMN untuk terus memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia,” ungkap Erick, serayunews.com mengutip, Rabu (6/3/2024).
Lebih lanjut, Erick juga menjelaskan BUMN sebagai benteng ekonomi nasional akan terus meningkatkan kinerja dan membuat program yang berpihak kepada seluruh lapisan masyarakat.
Program ini juga menjadi komitmen Kementerian BUMN dan perusahaan BUMN yang konsisten dalam mendukung penyelenggaraan arus mudik yang kondusif dengan mengedepankan keamanan dan keselamatan pemudik.
Dengan adanya program ini, dia berharap akan tercipta perjalanan yang lebih aman, nyaman, dan sehat bagi para pemudik.
Selanjutnya, terdapat kurang lebih 84 perusahaan BUMN dan anak perusahaan BUMN, telah siap menyambut dan melayani sebanyak lebih dari 80.215 pemudik.
Kuota mudik gratis BUMN 2024, terbagi menjadi tiga moda transportasi masing-masing jalur.
Rinciannya adalah sebagai berikut:
– 1.225 unit bus;
– 60 unit kereta api; dan
– 15 unit kapal laut.
Adapun transportasi yang BUMN sediakan ini memiliki tujuan lebih dari 200 kabupaten/kota yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Perkiraan Peningkatan 22 Persen
Sementara itu, diperkirakan tahun ini terjadi peningkatan pemudik hingga sebesar 22 persen. Guna menghadapi hal tersebut, Menteri Erick Thohir telah memastikan bahwa semua persiapan untuk program mudik bersama tahun ini berlangsung dengan baik.
Periapannya mulai dari penyiapan armada transportasi, pengaturan rute perjalanan, sampai dengan penyediaan fasilitas dan pelayanan yang memadai selama perjalanan.
Demikian, informasi mengenai kuota pendaftaran gratis mudik Lebaran tahun 2024 dari Kementerian BUMN. Segera daftarkan diri Anda karena sudah di buka sejak 1 Maret 2024 pada setiap perusahaan BUMN.***