SERAYUNEWS – Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kementerian Agama dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) masih dibuka.
Penutupan pendaftaran rekrutmen CPNS 2024 umumnya sudah berakhir pada 10 September 2024. Khusus pendaftaran Kemenag dan Kemendikbud Ristek berbeda dengan instansi lainnya.
Masih ada waktu beberapa hari untuk mendaftar CPNS di dua kementerian tersebut. Bagi Anda yang masih mau daftar seleksi CPNS masih bisa memanfaatkan kesempatan ini.
Kemenag masih membuka pendaftaran hingga 14 September 2024. Ada sebanyak 20.772 formasi yang dibuka pada CPNS 2024 ini.
Rincian alokasi pengadaan CPNS Kemenag untuk guru dan tenaga teknis. Berikut ini alokasi formasi di Kemenag pada CPNS 2024:
Total alokasi formasi di Kemenag yakni 20.772 dengan rincian :
– Guru: 6,992 formasi CPNS
– Tenaga Teknis: 13,780 formasi CPNS
Informasi selengkapnya untuk formasi CPNS Kemenag yang dibuka bisa KLIK DI SINI
Sementara itu, jadwal pendaftaran CPNS Kemendikbud masih dibuka sampai 13 September 2024. Beberapa formasi yang ditawarkan pada tahun ini sebagai berikut:
Jabatan Fungsional sebanyak 12.462 formasi, yang terdiri dari 10.395 formasi dosen dan
teknis lainnya sebanyak 2.067 formasi.
Jabatan Pelaksana Tenaga Kependidikan sebanyak 381 formasi.
Pendaftaran bisa dilakukan melalui secara online pada portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) di tautan https://casn.kemdikbud.go.id/cpns/cpns2024.
Portal resmi yang dibuka untuk pendaftaran CPNS yang utama adalah SSCASN. Bisa juga menggunakan link yang disediakan setiap kementerian.
Jangan sampai salah portal agar bisa mendaftar dan lolos seleksi admnistrasi. Berikut ini caranya:
1. Membuka Portal SSCASN atau Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) di https://sscasn.bkn.go.id.
2. Jika belum punya akan segera Buat Akun
3. Pilih menu “Registrasi” dan isi data yang diperlukan seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Kartu Keluarga (KK), email aktif, dan nomor handphone. Pastikan mengisi data tersebut dengan benar.
4. Buat kata sandi dan pilih pertanyaan keamanan. Anda perlu memastikan semua data yang dimasukkan benar karena akan digunakan selama proses seleksi
5. Upload pas foto dan swafoto sesuai dengan ukurannya.
Demikianlah informasi pendaftaran CPNS Kemenag dan Kemendikbud Ristek yang masih dibuka beberapa hari lagi.
***