SERAYUNEWS – Jembatan baru Pegalongan-Mandirancan, Banyumas akan kembali ditutup, sehingga tidak bisa dilalui kendaraan untuk sementara waktu. Sebelumnya, jembatan yang bernama Jaka Kahiman tersebut dibuka di masa mudik untuk membantu mengurai potensi kemacetan di simpang Patikraja dan simpang Kaliori, Banyumas.
“Rencananya akan kembali ditutup mulai Minggu (21/04/2024) besok,” kata Kepala Dinas Perhubungan Banyumas, Agus Sriyono, Jumat (19/04/2024).
Ditutupnya akses jembatan ini karena akan dilanjutkan pengerjaannya. Sebab, saat ini pengerjaan belum sepenuhnya rampung. Sehingga untuk momen arus mudik-balik waktu itu sifatnya sebagai akses darurat, pemecah kemacetan.
“Itu nanti akan dilanjutkan pembangunannya,” ujarnya.
Dari pantauan Serayunews, kendaraan roda empat masih melintas di jalur tersebut. Hanya saja memang, kondisi jalan tidak bagus alias bergelombang. Sebab, ada beberapa lubang di jalan wilayah Desa Pegalongan yang akan menuju jembatan Pegalongan-Mandirancan. Sehingga, kendaraan harus hati-hati melewati jalur tersebut. Gelombang di jalur tersebut memang masih ada karena sejatinya pembangunan jalan menuju jembatan belum tuntas.
Pada kesempatan berbeda, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banyumas, Kresnawan Wahyu Kristoyo mengatakan, pembukaan akses jalan ini dapat berfungsi sebagai jalan alternatif untuk mengurai kemacetan saat Lebaran.
Kondisi kepadatan kendaraan di di simpang Patikraja ataupun Kaliori ini terjadi setiap tahun. Lantaran konstruksinya belum maksimal dan sebagian jalan masih belum beraspal, maka kendaraan yang lewat dibatasi hanya kendaraan pribadi.
“Sedangkan untuk kendaraan barang JBB di atas 8 ton dilarang melintasi jalan ini,” katanya, Selasa (09/04/2024).
Kresnawan menambahkan, masih tersisa sekitar 425 meter jalan yang belum diaspal. Rencananya pada APBD Perubahan 2024 dan anggaran induk tahun 2025 akan dianggarkan untuk menyelesaikan jalan yang belum diaspal.
Diberitakan sebelumnya, Jembatan baru Pengalongan-Mandirancan mampu mengurangi kepadatan kendaraan yang terjadi di simpang Patikraja di masa mudik Lebaran. Meskipun, jembatan itu hanya untuk dilintasi kendaraan kecil dengan berat dibawah 8 ton. Sebenarnya sesuai informasi awal, jembatan tersebut dibuka mulai 5 sampai 16 April di masa mudik dan balik Lebaran. Namun, penutupan jalur tersebut mundur sampai Minggu (21/4/2024).