SERAYUNEWS – Tak terasa, penyelenggaraan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII di Solo Tahun 2024 segera dimulai. Total, ada 20 cabang olahraga (cabor) dengan 540 nomor yang akan dipertandingkan.
Perhelatan itu akan diikuti 4.625 atlet dan ofisial dari 34 provinsi. Rencananya, berlangsung dari tanggal 6 sampai dengan 13 Oktober 2024 mendatang.
Cabor tersebut terdiri dari para bulutangkis, para catur, para renang, voli duduk, anggar kursi roda, para tenis meja, para panahan, judo tunanetra, para menembak.
Selain itu, ada para angkat berat, para atletik, para balap sepeda, boccia, para taekwondo, tenpin bowling, sepak bola CP, goalball, tenis kursi roda. Basket kursi roda dan para e-sport menjadi cabor eksibisi.
Seperti kita ketahui, Peparnas dengan Pekan Olahraga Nasional (PON) merupakan kompetisi olahraga yang pelaksanaannya hampir berbarengan.
Akan tetapi, pada pelaksanaan kali ini, PON dan Peparnas terpisah. PON XXI tahun 2024 diselenggarakan di Aceh dan Sumatera Utara, sedangkan Perpanas XVII tahun 2024 digelar di Solo Raya, Provinsi Jawa Tengah.
Tuan Rumah
Selanjutnya, Peparnas XVII Solo 2024 diselenggarakan di Solo Raya. Meliputi Kota Surakarta, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Sukoharjo, dan Kabupaten Karanganyar.
Hal itu sebagaimana Ketua Pelaksana PB PEPARNAS XVII DB Susanto sampaikan saat konferensi pers PB PEPARNAS XVII Solo 2024 di Gedung Sekretariat Bersama Solo, Kamis (8/8/2024).
“Mengingat Kota Solo pernah menjadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022 sehingga venue-venue yang saat ini tersedia di Kota Solo masih layak dipergunakan. Walaupun ada beberapa yang memerlukan perbaikan kecil namun kita bisa kejar dalam waktu yang singkat ini,” kata DB Susanto.
Dalam keterangan terpisah, DB Susanto juga menjelaskan bahwa pihaknya terus mematangkan kesiapan di berbagai bidang. Dengan sisa waktu kurang dari satu bulan, PB Peparnas memastikan kesiapan seluruh venue, transportasi, akomodasi, dan sebagainya.
“Venue, sarana prasarana, transportasi dan akomodasi di Solo Raya ramah disabililitas,” jelasnya dalam rapat kesiapan penyelenggaraan Peparnas, di Gedung Sekretariat Bersama Kota Surakarta, Sabtu (14/9/2024).
Venue
Kemudian, inilah daftar venue Peparnas XVII Solo 2024 yang terdiri dari 20 lokasi.
• Stadion Manahan, Stadion Sriwedari – Atletik
• Lapangan Kota Barat – Panahan
• Edutorium UMS – Bulutangkis
• GOR FKOR UNS – Boccia
• Hotel Lor In Dwangsa – Catur
• Velodrome Manahan – Sepeda Balap Track
• Jalan Komplek Pemda – Sepeda Balap Road
• Stadion UNS – Sepak Bola
• GOR UNS Kentingan – Goalball
• Swiss Belinn Saripetojo – Judo
• The Sunan Hotel – Angkat Berat)
• Harris Hotel – Menembak
• GOR UTP Plesungan – Voli Duduk
• Kolam Renang Intanpari – Renang
• Auditorium UNS – Taekwondo
• GOR Bung Karno – Tenis Meja
• Bengawan Sport Center – Tenpin Bowling
• Hotel Adhiwangsa – Anggar Kursi Roda
• Lapangan Tenis Manahan – Tenis Kursi Roda
• GOR Sritex Arena – Basket Kursi Roda
• Solia Zigna – E-Sports
Demikian informasi Peparnas XVII yang akan diselenggarakan di Solo Raya, meliputi Kota Surakarta, Boyolali, Sukoharjo, Karanganyar pada 6-13 Oktober 2024 mendatang.