SERAYUNEWS– Persab Brebes mampu mendapatkan satu poin di laga perdana grup A Liga 3 Nasional. Bermain di kandang tuan rumah, Persab mampu menahan Persikota Kota Tangerang dengan skor 0-0, Senin (29/4/2024) di Stadion Benteng Reborn Tangerag.
“Alhamdulillah dapat satu poin di laga perdana babak 80 besar grup A ini. Hasil yang harus kita syukuri,” tulis Instagram Persab, usai laga. Hasil seri ini tentu cukup bagus karena Persab bermain di kandang Persikota.
Seri melawan tuan rumah bisa menaikkan moral para pemain Persab untuk laga selanjutnya. Ibaratnya, teror pendukung tuan rumah sudah Persab lewati. Di laga selanjutnya mereka akan melawan tim yang sama-sama berstatus “perantau”.
Hasil ini membuat Persab ada di posisi dua klasemen sementara grup A. Sebab, di laga lainnya Kertanegara Mesra FC mampu mengalahkan Persidago Gorontalo dengan skor 2-1. Kemenangan itu menjadi modal bagi Persidago untuk laga selanjutnya.
Semua laga di grup A ini berlangsung di Tangerang. Nantinya, dua tim teratas klasemen akhir grup A berhak melaju ke fase selanjutnya di Liga 3 Nasional.
Setelah laga melawan Persikota, Persab akan melawan Persidago Gorontalo pada 1 Mei 2024 mulai pukul 15.30 WIB. Laga ini akan menjadi laga seru. Sebab, Persidago tentu tak ingin kalah kedua kalinya. Di sisi lain, Persab tentu ingin mereguk kemenangan perdana di grup A.
Setelah melawan Persidago, Persab akan melawan MBS United pada 5 Mei 2024 mulai pukul 15.30 WIB. Partai terakhir Persab adalah melawan Kertanegara FC pada Selasa 7 Mei 2024 mulai pukul 13.15 WIB.
Bagi Persab sendiri ini adalah kans mereka untuk bisa berbicara banyak di Liga 3 Nasional. Apalagi, setelah mereka mendapatkan kesempatan menjadi salah satu wakil dari Jawa Tengah.
Klasemen Sementara Grup A 80 Besar Liga 3 Nasional
No | Tim | Main | Menang | Seri | Kalah | Selisih Gol | Nilai |
1 | Kertanegara | 1 | 1 | 0 | 0 | 2-1 | 3 |
2 | Persab | 1 | 0 | 1 | 0 | 0-0 | 1 |
3 | Persikota | 1 | 0 | 1 | 0 | 0-0 | 1 |
4 | Persidago | 1 | 0 | 0 | 1 | 1-2 | 0 |
5 | MBS United | 0 | 0 | 0 | 0 | 0-0 | 0 |
Dua tim teratas klasemen akhir ke fase selanjutnya