SERAYUNEWS -Salah satu pemain tersubur di Eropa, Erling Haaland tak akan tampil di Euro 2024. Haaland yang jadi pesaing Lionel Messi dalam perebutan pemenang Ballon d’Or belum lama ini, harus absen di Euro 2024 karena negaranya, Norwegia sudah tersingkir.
Norwegia gagal masuk dua besar klasemen akhir kualifikasi Euro 2024 grup A. Dua tiket grup A sudah disabet Spanyol dan Skotlandia. Sementara Norwegia hanya ada di posisi tiga klasemen akhir grup A.
Sebenarnya ada satu jalan lain bagi Norwegia untuk lolos ke Euro 2024. Jalan itu adalah melalui jalur UEFA Nations League. Sayangnya, posisi Norwegia di ajang itu juga tak istimewa. Sehingga mereka tak bisa berjuang lolos ke Euro 2024 melalui jalur UEFA Nations League.
Kegagalan Norwegia lolos ke Euro 2024 membuat keterpurukan negara tersebut berlanjut. Dalam sejarah pelaksanaan Euro, Norwegia hanya ikut serta sekali pada tahun 2000.
Sebelum dan setelah tahun 2000, Norwegia tak lolos ke Euro. Maka ketika tahun ini mereka kembali gagal, menambah daftar panjang keterpurukan Norwegia.
Di sisi lain, kegagalan Norwegia juga jadi hal buruk bagi Erling Haaland. Haaland adalah striker top Eropa. Musim lalu dia menjadi topskor Liga Inggris.
Haaland juga ikut serta membawa Manchester City juara Liga Inggris musim lalu. Haaland juga ikut membawa Manchester City juara Liga Champions musim lalu. Karena prestasi tersebut, Haaland menjadi pesaing kuat Lionel Messi untuk jadi pemain terbaik dunia versi France Football yakni Ballon d’Or. Tapi pada akhirnya Haaland kalah dari Messi.
Namun, dengan segala prestasi itu, Haaland gagal membawa Norwegia lolos ke Euro 2024. Ini adalah kali kedua secara beruntun Haaland gagal mengangkat negaranya. Sebelumnya, Norwegia juga gagal lolos ke Piala Dunia 2022.
Sehingga, ketika banyak temannya bermain di Piala Dunia 2022, Haaland nganggur sendirian. Bahkan tandemnya di Manchester City yakni Julian Alvarez malah merasakan gelar juara Piala Dunia 2022.