SERAYUNEWS- DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Cilacap, kompak mendung Muhaimin Iskandar atau Cak Imin kembali menjadi ketua umum di Muktamar Bali, 24-25 Agustus 2024.
Hal tersebut diputuskan dalam Rapat Pleno DPC di Hotel Aston Cilacap, Kamis (15/8/2024).
“Kami mengompakkan suara dari Cilacap, untuk mendukung kembali Bapak Kyai Haji Muhaimin Iskandar memimpin kembali PKB. Kedua, tentunya menyukseskan Muktamar ke VI di Bali mendatang,” ujar Ketua DPC PKB Cilacap, Syamsul Auliya Rachman.
Syamsul menilai, Muhaimin Iskandar mampu menahkodai partainya dengan baik. Selain itu, di bawah kepemimimpinannya PKB menjelma sebagai partai besar dan banyak prestasi.
“Di bawah komando Gus Muhaimin Iskandar, mampu menunjukkan soliditas dan keberhasilan. PKB salah satu partai nasional yang perolehan suara dan kursi anggota DPR RI merata di semua provinsi. Khusus di Cilacap, juga jadi partai pemenang,” imbuhnya.
Sekjen DPC PKB Cilacap, Saiful Mustangin menambahkan, komitmen dari Muhaimin Iskandar kepada pimpinan cabang sejak awal hingga hari ini tidak berubah,
“Bahwa perjuangan PKB adalah perjuangan untuk bangsa, komitmen terhadap NU sama sekali tidak luntur, Muhaimin mengawasi betul,” imbuhnya.
Dia menilai masa kepemimpinan Gus Muhaimin, PKB menjadi Partai terdepan dan mendorong Undang-undang pesantren, termasuk Undang-undang 10 persen APBN.