Purbalingga, Serayunews.com
PKB Purbalingga melakukan deklarasi Pasukan Lebah Perwira. Pasukan yang bertugas untuk memenangkan Muhaimin Iskandar dalam kontestasi Pilpres 2024.
“Kita yakin menang, dan Cak Imin jadi presiden. Dengan kompaknya PKB maka akan jadi satu kekuatan besar,” tutur Ketua Tanfidz DPC PKB Purbalingga H Muklis di Aula Kantor DPC PKB Purbalingga, Minggu (12/09/2021) dalam acara Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab).
Diketahui, Muhaimin Iskandar adalah sosok sentral di PKB. Dia sudah menjadi Ketua Umum PKB sejak 2005. Artinya 16 tahun dia memimpin PKB.
Sejak sebelum 2009, Muhaimin mulai berencana maju ke kontestasi Pilpres. Namun, pada 2009 dia tak masuk ke kontestasi Pilpres. Kini Muhaimin kembali gencar mengkampanyekan dirinya untuk ikut bertarung di Pilpres 2024.
Selain membahas soal Muhaimin, Muskercab PKB Purbalingga juga membahas internal partai. Ketua Dewan Syuro DPC PKB Purbalingga K.H Basyir Fadlulloh menyampaikan visi yang diusung PKB lima tahun kedepan harus berbasis pada kemaslahatan. Karena PKB secara embrional dilahirkan oleh Organisasi Nahdlatul Ulama (NU). Maka Basyir mengharapkan seluruh program kerja PKB harus berdampak pada NU.
“Visi kemaslahatan umat harus menjadi dasar dari program kerja yang akan dilahirkan dari Muskercab PKB,” katanya.
Acara digelar terbatas itu bertujuan untuk merumuskan program kerja partai selama 5 Tahun. Turut hadir perwakilan pengurus DPW PKB Jawa Tengah.