Purwokerto, serayunews.com
Pelatih Jakarta Pertamina Fastron, Eko “Pancong” Waluyo, mengaku bangga dengan performa anak asuhnya. Meski pada set pertama, mereka harus kalah 17-25.
“Set pertama kurang fokus, kurang siap. Apalagi service mereka bagus. Maria (pemain asing Pertamina, red) ada beberapa poin di awal kehilangan konsentrasi,” ujarnya, saat konferensi pers.
Salah satu pemain terbaik Pertamina Fastron, Megawati mengaku, sangat senang bisa menenangkan pertandingan terakhir mereka di putaran kedua di Purwokerto ini.
Baca juga: [insert page=’kalah-lawan-pertamina-fastron-pelatih-jakarta-elektrik-pln-keluhkan-kinerja-wasit-proliga-2023-purwokerto’ display=’link’ inline]
“Sangat bersyukur atas hasil ini. Set pertama kita memang cari permainan, set kedua kita bisa bermain lebih baik, ” katanya.
Pada set pertama, Jakarta Pertamina Fastron menelan kekalahan dengan skor 17-25. Kemudian di set kedua menang dengan skor 25-23, set ketiga menang dengan skor 25-16 dan set terakhir meraih kemenangan 25-20.