SERAYUNEWS- Polresta Banyumas akan melakukan rekayasa lalu lintas, saat pelaksanaan Kirab Pusaka, Minggu (25/2/2024). Prosesi itu merupakan puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Banyumas ke 453.
Berdasarkan keterangan di akun Instagram Polresta Banyumas, akan ada buka tutup arus lalu lintas di sejumlah persimpangan jalan di Kota Purwokerto. Buka tutup arus lalu lintas, mulai berlaku sejak pukul 07.00 WIB hingga kegiatan selesai.
Masyarakat maupun wisatawan yang hendak beraktivitas di Kota Purwokerto, perlu tahu informasi ini. Ada enam persimpangan yang akan terdampak buka tutup.
Enam titik persimpangan tersebut meliputi Simpang Empat Matahari, Simpang Tiga Sawangan, Simpang Tiga PLN, Simpang Tiga Jalan Bung Karno Utara, Simpang Empat Palma dan Simpang Tiga Daop V Purwokerto.
Untuk enam titik persimpangan itu akan mengalami buka tutup arus lalu lintas pada, Minggu (25/2/2024) mulai pukul 07.00 WIB.
KKirab Pusaka akan mulai dari Pendapa Wakil Bupati Banyumas, berakhir di Pendapa Sipanji Kabupaten Banyumas.
Untuk Anda yang hendak menyaksikan Kirab Pusaka, berikut lokasi parkirnya. Petugas telah menyiapkan empat lokasi di Jalan Merdeka Purwokerto, Jalan Masjid Purwokerto, Jenderal Soedirman Purwokerto, dan Jalan Bung Karno Purwokerto.
Petugas kepolisian mempersilakan masyarakat pengguna jalan, untuk menghindari atau mengambil rute lain apabila akan melintas di Jalur Kirab Pusaka.