SERAYUNEWS-Relawan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Dewan Pimpinan Cabang Kawan Ganjar Bersatu Nasional (DPC KGBN) Kabupaten Purbalingga melakukan aksi sosial dengan mengirimkan air bersih. Bantuan tersebut diberikan ke warga yang mengalami krisis air bersih selama musim kemarau.
“Hari ini kami mengirimkan bantuan air bersih sebanyak empat tangki. Masing-masing di Desa Pangempon dan Desa Gumiwang Kecamatan Kejong serta Desa Sinduraja Kecamatan Kaligondang di Kabupaten Purbalingga,” kata Ketua DPC KGBN Purbalingga Dyaz Puspasari Dewi didampingi Humas Dedi Anton Sujono bersama Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) KGBN Purbalingga Candra Tri Susilo dan pengurus ranting KGBN Kelurahan Bancar Slamet Clahoed Wijaya.
Disampaikan pihaknya berkolaborasi dengan Rumah Sakit At Tin Husada Purbalingga dalam pengiriman bantuan air bersih tersebut. Sebelumnya, warga di tiga desa tersebut menyampaikan keluhan mengenai kesulitan air bersih. “Oleh karena itu pengurus KGBN Purbalingga menindaklanjutinya dengan mengirimkan bantuan air bersih. Semoga bisa membantu warga yang dilanda krisis air bersih,” lanjutnya bersama perwakilan RS At Tin Husada Dede Rahmat dan Aji Pangestu.
Dalam kesempatan terpisah Ketua Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purbalingga Priyo Satmoko mengatakan sebanyak 15 kecamatan diwilayahnya mengalami krisis air bersih akibat kemarau panjang. Pihaknya bersama sejumlah lembaga melakukan pengiriman bantuan air bersih kepada warga yang membutuhkan.
“Kami berterima kasih kepada lembaga yang secara swadaya membantu warga dengan memberikan bantuan air bersih,” imbuhnya.