SERAYUNEWS – Sagara View of Karangbolong merupakan salah satu destinasi wisata hits di Kabupaten Kebumen. Kebumen memang gudangnya tempat healing.
Tempat wisata ini berlokasi di Desa Karang Bolong, Kecamatan Buayan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.
Lantaran masih satu kawasan dengan Pantai Karangbolong, destinasi hits ini bisa menjadi tempat healing yang ditemani deburan ombak.
Menariknya, di sini Anda juga akan mendapatkan pengalaman yang tidak terlupakan.
Di sini ada banyak spot yang bisa Anda kunjungi, seperti Bukit Hud, Puncak Jengger, Goa Lawet Pantura, dan Jembatan Kaca.
Namun, spot yang menjadi favorit masyarakat Kebumen adalah jembatan kaca. Lantaran, Anda bisa berdiri di atas kaca bening dengan latar hamparan laut yang indah.
Jangan khawatir, jika mendadak lapar, di spot ini juga banyak warung atau foodcourt yang bisa Anda manfaatkan.
Oleh karena itu, Anda bisa hunting foto dan berburu kuliner. Harga yang penjual tawarkan pun cukup terjangkau. Jadi, tidak buat kantong jebol.
Tidak hanya singgah sebentar, Anda juga bisa bermalam dengan keluarga atau orang terkasih di Sagara Glamping & Villa.
Jika bermalam di penginapannya, Anda akan mendapatkan fasilitas lain berupa amenities, kopi, teh, mineral, shower hot atau cool, dan free akses wisata.
Apabila tertarik untuk menginap di sini, sekarang ada harga promo, semula Ro649 ribu, kini Anda bisa menebusnya hanya dengan harga Rp549 per malam.
Jangan khawatir, harga promo tersebut sudah termasuk dengan sarapan dua pax.
Jika tertarik untuk datang ke sini, Anda bisa datang pada Senin sampai Jumat pukul 07.00–19.00 WIB dan Sabtu sampai Minggu pada pukul 06.00–20.00 WIB.
Namun, khusus untuk Sagara Glamping & Villa, penginapan tersebut dibuka selama 24 jam. Akan tetapi, Anda harus melakukan reservasi untuk staycation di sini.
Untuk reservasi, Anda bisa menghubungi admin atau customer service di 082220974767 atau 085694955766. Kontak tersebut juga bisa digunakan untuk informasi lain dan aduan.
Demikian informasi mengenai Sagara View of Karangbolong yang bisa Anda jadikan tempat referensi untuk healing. Semoga bermanfaat.*** (Umi Uswatun Hasanah)