SERAYUNEWS-Dalam sepekan, ada empat anak yang meninggal di sungai, irigasi. Fenomena menyedihkan di Kebumen tersebut membuat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kebumen memberikan imbauan penting.
Dalam sepekan memang ada empat bocah yang meninggal di sungai irigasi. Dua kasus kematian di antaranya adalah terjadi di saluran irigasi Wadaslintang.
Dua bocah yakni JU (10) dan AL (8) tenggelam dan meninggal dunia saat mandi di saluran irigasi Wadaslintang, Selasa (4/6/2024). Saluran irigasi tersebut ada di Desa Kembangsari, Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen.
Dikutip dari polri.go.id, keduanya langsung tenggelam ketika masuk ke saluran irigasi tersebut. Sebab, kedalaman saluran irigasi tersebut adalah 170 cm. Kedua anak kecil itu tidak mendapatkan pemantauan ketika bermain di irigasi.
Atas insiden meninggalnya bocah, BPBD Kebumen memberi imbauan keras melalui Instagramnya, Jumat (7/6/2024). BPBD Kebumen mengatakan bahwa sungai dan saluran irigasi memiliki arus deras dan kedalaman yang berbahaya. Maka BPBD pun memberikan beberapa imbauan keras.
Pertama, warga dilarang mandi di sungai dan irigasi. Sebab, arus deras dan kedalaman yang tidak terduga sangat berbahaya dan dapat menyebabkan kecelakaan fatal. Potensi kecelakaan fatal akan makin besar jika mereka ternyata tak bisa berenang.
Kedua, memantau anak-anak. Orangtua dan pengasuh harus selalu mengawasi anak-anak saat berada di dekat sumber air. Jangan biarkan mereka bermain sendiri di dekat sungai atau irigasi. Pantauan orangtua sangat penting agar tak terjadi hal yang diinginkan. Apalagi anak-anak memang cenderung belum bisa memahami situasi secara baik.
Ketiga, patuhi tanda larangan. Perhatikan dan patuhi tanda-tanda larangan yang dipasang di sekitar area berbahaya. Tanda tersebut dipasang untuk keselamatan semuanya. Tanda bahaya hendaknya dipatuhi dan bukan untuk dilanggar.
Keempat edukasi keselamatan air. Ajarkan kepada anak-anak tentang bahaya bermain di sungai atau irigasi. Berikan pemahaman bahwa tidak semua tempat aman untuk bermain.
Kelima, gunakan area yang aman. Jika ingin berenang atau bermain air, pilihlah tempat yang memang dirancang untuk aktivitas tersebut, seperti kolam renang yang memiliki penjagaan keselamatan.