SERAYUNEWS-Koperasi Wanita Patra (KWP) Cilacap sukses menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) di Gedung Patra Graha, Kamis (27/2/2025). Kegiatan rutin tahunan ini menjadi agenda penting melaporkan seluruh sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada para anggota.
Rapat yang dihadiri seluruh anggota KWP Cilacap ini terbagi menjadi 2 agenda. Agenda pertama berfokus pada tutup buku 2024 dan agenda kedua, rapat formatur bersamaan habisnya periode kepengurusan dan kepengawasan KWP Cilacap 2022 – 2024.
Ketua KWP Cilacap, Rina Krisnayana mengatakan support dan dukungannya pada seluruh anggota KWP Cilacap yang sudah memberikan kontribusi positif. “KWP di setiap pemeriksaan audit selalu memperoleh hasil Laporan Auditor Independen yang wajar dan sesuai Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik di Indonesia,” ungkapnya.
Beberapa rangkaian RAT bertema ‘Sinergi Anggota, Fondasi Keberlanjutan untuk Memperkokoh Koperasi’ ini meliputi Laporan Pertanggungjawaban Pengurus, Badan Pengawas, DPS selama tahun 2024 dan Rencana Program Kerja serta Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Koperasi 2025. Rina juga berharap KWP Cilacap bisa terus menjadi koperasi sehat, seperti halnya penilaian yang diberikan oleh Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Cilacap pada Oktober 2023.
Pada momen yang bertepatan dengan HUT ke-41 KWP ini, diadakan pengundian puluhan doorprize dan pemberian penghargaan kepada anggota KWP. “Kami mengharapkan agar seluruh peserta RAT dapat berpartisipasi aktif pada forum tertinggi dalam koperasi ini dan dapat memberikan masukan yang positif demi kemajuan KWP Cilacap,” tambah Rina.
Dengan berlangsungnya seluruh rangkaian kegiatan secara lancar, RAT menjadi bukti komitmen KWP Cilacap untuk terus berkembang dan memberikan manfaat lebih besar bagi anggota. “Selanjutnya dengan terpilihnya Ketua PWP, Ny. Fariha Wahyu Sulistyo Wibowo kami optimis dapat menghadapi tantangan dan meraih kesuksesan lebih lanjut di tahun 2025,” tutup Rina.