Purbalingga, serayunews.com
Ketua klub Taekwondo Bintang Perwira, Agus Musodiq menyampaikan, berbagai turnamen dan sparing partner tingkat lokal Purbalingga sering kali dilaksanakan untuk menjaga performa atlet Purbalingga. Tapi, katanya, hal itu belum cukup menjadi instrumen kemajuan.
“Perlu sparing menjajal kekuatan daerah lain,” katanya.
Sebagai langkah awal, pihaknya menggelar sparing partner atau try out kejuaraan taekwondo, lingkup Karsidenan, di Gedung Sarwaguna Purbalingga, Minggu (3/7/2022). Puluhan atlet dari beberapa klub asal Banyumas dan Purbalingga akan mengikuti kegiatan tersebut.
“Adanya teknik-teknik baru juga menjadi dasar kami mengadakan acara ini. Harapannya kami bisa saling bertukar pengalaman,” ujarnya.
Ia menambahkan, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk pemanasan sebelum mengikuti turnamen Salatiga Open beberapa waktu mendatang. Harapannya, ke-35 taekwondoin Bintang Perwira memiliki persiapan yang cukup untuk menghadapi kejuaraan yang menanti di kemudian hari.
“Sebentar lagi kami mengikuti turnamen Salatiga Open. Kami harap bisa mengikuti turnamen itu dengan persiapan yang matang,” katanya.