SERAYUNEWS– Aparat Gabungan TNI dan Polri baku tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah di dua hari yang berbeda. Total, ada lima anggota KKB dilaporkan tewas. Mereka merupakan pelaku penyerangan Pos Brimob.
Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz, Kombes Faizal Rahmadani dalam keterangan mengungkapkan peristiwa baku tembak terjadi pada Minggu (21/1/2024). Setidaknya ada tiga anggota KKB tewas tertembak.
Namun, setelah pemeriksaan lebih lanjut, ternyata jumlah korban tewas mencapai empat orang dalam kontak senjata tersebut. Adapun identitas KKB yang tewas yakni, Oni Kobagau, Jaringan Belau, Agustia, dan Ones.
Kombes Faizal mendapat laporan dari anggotanya, ada empat anggota KKB tertembak saat kontak tembak yang terjadi Minggu (21/1/2024). “Yaitu Oni Kobagau, Jaringan Belau, Agusti dan Ones,” kata Kombes Faizal dalam keterangannya di Jayapura, Selasa (23/1/2024).
Lebih lanjut Kombes Faizal menjelaskan, keempat anggota KKB yang tewas tertembak itu merupakan para pelaku penyerangan Pos Brimob. Dalam aksi penyerangan itu, seorang anggota Brimob yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz gugur.
Untuk anggota Brimob yang gugur tersebut bernama Briptu Anumerta Alfando Steve Karamoy. Korban terkena tembakan KKB di bagian rahang. Selain itu, seorang warga sipil bernama Yusak Sondegau juga tewas ditembak KKB.
Kombes Faizal menambahkan, sejumlah personel keamanan telah dikerahkan untuk menyisir seluruh pergerakan KKB di Wilayah Intan Jaya. Sementara jenazah Briptu Alfando Steve Karamoy telah diterbangkan dari Bandara Bilorai Sugapa, Kabupaten Intan Jaya menuju ke Timika.
Sesampainya di Timka, jenazah baru diterbangka ke rumah duka di Luwuk Banggai, Sulawesi Tenggara. Untuk sejumlah anggota KKB yang tewas tertembak itu juga kemudian dievakuasi oleh rekan-rekannya.
Kombes Faizal menyebut, keempat anggota KKB tersebut merupakan anak buah Yoswa Maisani, kelompok pimpinan Guspi Waker. Dia membeberkan rekam jejak Yoswa Maisani merupakan komandan lapangan yang memimpin kelompok bersenjata tersebut.
Sedangkan satu KKB tewas tertembak dalam serangan KKB terhadap pesawat Satgas Gakkum ODC-2024 yang akan mendarat di Intan Jaya, Selasa (23/01/2024) sekitar pukul 09.30 WIT. Diduga tembakan berasal arah dari gereja Katolik Santo Misael, Bilogai
“Hasil pantauan drone menunjukkan bahwa satu anggota KKB, bernama Melkias Maisani, tewas dalam serangan tersebut, baik jenazah maupun senjata api yang digunakan telah dibawa kabur oleh rekan KKB lainnya,” jelas Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz-2024, AKBP Dr. Bayu Suseno.