SERAYUNEWS – Tol Getaci merupakan mega proyek pemerintah pusat yang masuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN).
Istilah mega proyek karena Tol Getaci akan menjadi tol terpanjang di Indonesia yang melintasi Jawa Barat hingga Jawa Tengah.
Panjang jalan tol ini akan mencapai 206,65 kilometer terbagi di 2 provinsi yang sangat produktif di Jawa tersebut.
Tol Getaci untuk wilayah Jawa Barat adalah 171,40 kilometer dan Jawa Tengah sepanjang 35,25 kilometer.
Rute jalan Tol Getaci melewati beberapa kota dan kabupaten yaitu Kabupaten Bandung, Garut, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Ciamis, Kota Banjar, Pangandaran dan berakhir di Cilacap Jawa Tengah.
Cilacap akan menjadi wilayah di Jawa Tengah yang menjadi titik henti dari Tol Getaci. Saat ini pembebasan lahan sudah sampai Garut.
Proses pembebasan lahan Tol Getaci sudah sampai di Kabupaten Garut. Proses ini sudah di-lakukan sejak pertengahan 2023.
Pada awal 2024 nanti target pembebasan lahan selesai sampai di Tasikmalaya. Selanjutnya, pembangunan konstruksi yang di-utamakan sampai Ciamis dulu.
Pembangunan konstruksi menyusul setelah tender ulang atau lelang ulang proyek selesai di-lakukan dan sudah ada pemenangnya.
Jalan Tol Getaci memiliki spesifikasi teknis jalan tol ini akan memiliki 2×2 lajur dengan lebar lajur 3,6 meter.
Kemudian, desain struktur at grade sepanjang 175,27 kilometer, struktur elevated sepanjang 22,26 kilometer, dan pile slab sepanjang 9,12 kilometer.
Rencananya Tol Getaci akan memiliki 9 simpang susun dan 1 junction, yaitu Junction Gedebage yang akan terkoneksi dengan Jalan Tol Padalarang-Cileunyi (Padaleunyi).
Berikut ini adalah desa di Tasikmalaya yang akan terkena pembebasan lahan Tol Getaci.
Kecamatan Tamansari
Kecamatan Mangkubumi
Kecamatan Kawalu
Kecamatan Cibeureum
Demikian update informasi tentang jalan Tol Getaci yang titik hentinya akan berada di Cilacap, Jawa Tengah.***