SERAYUNEWS – Uang dari Snack Video bisa Anda dapatkan. Aplikasi untuk yang bisa menjadi penghasilan tambahan memang semakin banyak. Cara ini sangat cocok dilakukan oleh para mahasiswa.
Snack Video menjadi platform video sharing sangat populer di berbagai kalangan, sehingga Anda berpotensi untuk mendapatkan uang lebih banyak dari situ.
Lantas, bagaimana cara mudah untuk dapat penghasilan tambahan dari Snack Video? Agar Anda tidak penasaran lagi, yuk, simak informasi berikut.
Untuk memperoleh cuan dari platform berbagi video ini, Anda bisa melakukan tujuh cara. Apa saja? Berikut informasinya.
Anda bisa dapat keuntungan dari pengguna baru dengan menyelesaikan sejumlah misi. Kemudian, hal ini bisa jadi penghasilan jutaan.
Caranya mudah, Anda tinggal menonton video sampai mengundang teman untuk mengunduh aplikasi Snack Video, total hadiah capai jutaan rupiah.
Selanjutnya, Anda bisa mengikuti Program Creator Rewards agar bisa memperoleh uang yang besar. Namun, besaran bayarannya juga tergantung dari berbagai hal.
Hal tersebut, seperti keunikan konten, kualitas video, dan jumlah view serta likes yang Anda dapat dari konten.
Apabila menonton video di Snack Video, Anda akan secara otomatis mendapatkan koin. Jika melakukannya dengan konsisten, Anda bakal dapat lebih banyak pendapatan.
Menariknya, jika merupakan pengguna baru, Anda bisa mendapatkan 1000 koin ketika menonton video.
Untuk mendapatkan uang selanjutnya, Anda bisa melakukan aktivitas share, like dan follow. Kemudian, Anda bisa berbagi ke platform media sosial lainnya.
Sama seperti aplikasi lainnya, Anda juga bisa mendapatkan uang dari mengajak teman dengan kode referral.
Untuk memanfaatkan fitur ini, Anda harus melakukannya setiap hari. Hal itu dilakukan untuk mengklaim hadiah koin.
Cara mudah, Anda tinggal membuka aplikasi Snack Video, kemudian ketuk logo koin, gulir sampai ke bawah dan pilih menu check in harian.
Terakhir, Anda bisa melakukan live streaming untuk dapat uang. Namun, untuk melakukan ini, ada syaratnya, yakni dari 100 follower.
Itulah tujuh cara dapat uang dari Snack Video, cuan yang Anda dapat bisa dijadikan sebagai penghasilan tambahan. Semoga bermanfaat.*** (Umi Uswatun Hasanah)