Cilacap, serayunews.com
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap Sadmoko Danardono melalui Kabid Pendidikan Dasar Kastam mengatakan, hari ini Jumat, 17 September 2021 merupakan hari terakhir pelaksanaan PTS tatap muka bagi siswa SMP, sedangkan siswa SD telah selesai pada Rabu (15/9/2021) lalu.
“Total ada 1.227 sekolah yang melaksanakan PTS tatap muka ini, yang terdiri dari 1.131 SD dan 196 SMP. Dengan jumlah sepertiga dari total keseluruhan siswa,” katanya kepada serayunews.com, Jumat (17/9/2021).
Ia menjelaskan, dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, diketahui tidak ada satu pun sekolah yang mengalami kendala berarti. Bahkan seluruh siswa yang mengikuti PTS tatap muka dapat melaksanakan dengan baik. Pihaknya pun menyatakan bahwa kegiatan tersebut tergolong lancar.
“Tidak ada laporan kendala, seluruh siswa dapat mengikuti PTS tatap muka ini, artinya tidak ada yang sakit ataupun terpapar Covid-19. Alhamdulilah lancar semuanya,” tuturnya.
Dengan demikian, lanjutnya, pihaknya pun akan melanjutkan ujicoba pembelajaran tatap muka bagi siswa SD dan SMP mulai pekan depan. Dengan komposisi dibagi menjadi dua sampai tiga shif, menyesuaikan pada jumlah siswa sekolah masing-masing.
“Kami lanjutkan sekolah tatap muka, mohon doanya agar selalu diberi kelancaran. Serta anak-anak kita dapat kembali bersekolah seperti sedia kala,” ujarnya.