SERAYUNEWS – Simak harga emas hari ini Selasa, 14 Oktober 2025. Lantaran, harga emas dunia mencatatkan rekor baru dengan menembus level US$4.100 per troy ounce.
Mengutip Reuters, harga emas di pasar spot naik 2,2% menjadi US$4.106,48 per ounce setelah sempat menyentuh rekor US$4.116,77.
Sementara itu, harga emas berjangka AS untuk pengiriman Desember menguat 3,3% ke level US$4.133 per ounce.
Pada pukul 05.27 WIB, emas diperdagangkan pada level US$4.109,58 per troy ounce.
Level harian ini menunjukkan pembalikan berupa pelemahan 0,02% dibandingkan harga penutupan hari sebelumnya.
Lonjakan harga emas ini dipengaruhi beberapa faktor utama. Pertama, ketidakpastian geopolitik dan ekonomi global.
Ketegangan perdagangan antara Amerika Serikat dan China serta kondisi ekonomi dunia yang fluktuatif meningkatkan permintaan terhadap emas sebagai aset safe haven.
Kedua, ekspektasi pemangkasan suku bunga AS mendorong investor beralih ke emas sebagai bentuk lindung nilai terhadap risiko pasar.
Ketiga, pembelian emas oleh bank sentral di berbagai negara menambah permintaan dan mendukung kenaikan harga di pasar global.
Bagi Anda yang ingin menambah tabungan emas, berikut update harga emas batangan dari beberapa merek ternama:
Galeri24
Antam
UBS
Harga emas sepanjang tahun 2025 menunjukkan tren yang signifikan.
Sejak awal tahun, harga emas melesat 56% dan pekan lalu untuk pertama kalinya menembus level US$4.000 per ounce.
Lonjakan ini menegaskan posisi emas sebagai aset investasi “abadi” yang tetap diminati saat ketidakpastian ekonomi dan geopolitik meningkat.
Bagi Anda yang ingin berinvestasi emas, penting memperhatikan kondisi pasar terkini.
Lonjakan harga emas bisa menjadi peluang menambah tabungan, namun juga berisiko jika harga kembali terkoreksi.
Memahami arah pasar dan merencanakan strategi investasi yang matang menjadi kunci agar langkah Anda tetap aman dan menguntungkan.***