SERAYUNEWS – Wakapolda Jawa Tengah Kombes Pol Latif Usman, melakukan kunjungan ke Kabupaten Purbalingga untuk mengecek kesiapan pengamanan arus mudik dan balik Lebaran.
Salah satu lokasi yang dia singgahi adalah Pos Pelayanan Operasi Ketupat Candi 2025 di Alun-Alun Purbalingga, Selasa (25/3/2025).
Dalam kunjungannya, Wakapolda meninjau personel, kelengkapan pos pelayanan, serta mengecek jalur lalu lintas. Termasuk lokasi rawan melalui peta dan monitor CCTV yang tersedia di pos. Wakapolda juga memberikan bingkisan kepada para petugas pengamanan sebagai bentuk dukungan atas kinerja mereka.
Kapolres Purbalingga AKBP Achmad Akbar yang mendampingi kunjungan tersebut menjelaskan, bahwa kunjungan ini merupakan supervisi dan pengawasan dari unsur pimpinan Operasi Ketupat Candi 2025.
“Kami menyambut tim supervisi bersama personel dari instansi terkait, seperti TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, dan Dinas Kesehatan,” ujar Kapolres.
Kapolres menambahkan, pos pelayanan yang Wakapolda kunjungi merupakan wujud kolaborasi pelayanan dari berbagai instansi di Purbalingga, trrmasuk keamanan, kesehatan, dan pelayanan umum lainnya.
“Kami sudah menempatkan personel di titik-titik rawan lalu lintas dan jalur strategis untuk mengantisipasi potensi kerawanan,” jelasnya.
Sebanyak 574 personel gabungan dari Polri, TNI, dan pemerintah daerah dikerahkan untuk menjaga keamanan selama arus mudik dan balik Idulfitri.
Selain dua pos utama, ada enam pos di objek wisata dan 21 titik patroli strong point yang diaktifkan untuk memastikan kelancaran lalu lintas di wilayah Purbalingga.
Pada kesempatan itu, Wakapolda juga melihat inovasi wayang lalu lintas yang dikembangkan untuk mendukung kampanye keselamatan berkendara.
“Dengan adanya berbagai inovasi dan kerjasama ini, kami berharap pengamanan mudik di Purbalingga berjalan lancar,” tutup Kapolres.