Purbalingga, serayunews.com
Kapolsek Rembang Kompol Sunarto mengatakan, peristiwa pria gantung diri diketahui sekitar pukul 11.00 WIB. Peristiwa itu pertama kali diketahui oleh ayah kandung korban. Saat itu ayahnya masuk rumah mendapati anaknya telah tergantung.
“Peristiwa tersebut kemudian dilaporkan kepada perangkat desa yang kemudian diteruskan ke pihak kepolisian,” kata Kompol Sunarto.
Begitu mendapatkan laporan, anggota Polsek Rembang bersama tim inafis Polres Purbalingga mendatangi lokasi kejadian. Mereka melakukan pemeriksaan dan meminta keterangan saksi di TKP. Selanjutnya bersama dokter puskesmas memeriksa jenazahnya.
“Hasil pemeriksaan oleh dokter tidak ditemukan tanda kekerasan atau penganiayaan. Terdapat ciri khas gantung diri,” kata kapolsek.
Kompol Sunarto menyampaikan, tidak diketahui secara pasti penyebab pria tersebut gantung diri. Namun dari keterangan pihak keluarga, yang bersangkutan memiliki sakit yang sudah menahun namun tidak kunjung sembuh.
“Usai dilakukan pemeriksaan kemudian jenazah diserahkan pihak keluarga untuk dimakamkan,” kata dia.