Banjarnegara, serayunews.com
Camat Bawang, Anton Risdianto selaku inspektur upacara, mengajak para siswa serta seluruh masyarakat untuk tetap mengamalkan Pancasila sebagai dasar negara. Momentum 1 Oktober, merupakan hari bersejarah bagi bangsa Indonesia. Pancasila telah membuktikan kesaktiannya, sehingga tidak dapat digantikan dengan ideologi lain.
“Dulu, hari ini, dan sampai kapan pun, satu-satunya pandangan hidup dan ideologi yang sesuai dengan kepribadian bangsa Indonesia hanyalah Pancasila, tidak ada yang lain,” katanya.
Dalam upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini, juga dibacakan ikrar setia Pancasila oleh guru SMPN 1 Bawang, Faizun Ashar dan diikuti oleh seluruh peserta upacara.
Ikrar tersebut, berisikan kebulatan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan, menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan, demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Tak hanya itu, Anton juga mengajak semua pihak untuk ‘Ngugemi’ nilai-nilai Pancasila dalam pola pikir, ucapan, tindakan, serta sikap nyata dalam berkehidupan berbangsa dan bernegara.
“Mari kita budayakan nilai-nilai Pancasila dalam berkehidupan, melakukan karya nyata bagi bangsa dan melayani rakyat dengan baik,” katanya.
Nilai-nilai tersebut, sesuai dengan Tema Hari kesaktian Pancasila tahun 2022 yaitu “Bangkit Bergerak Bersama Pancasila’’.
“Melalui tema tersebut, harapannya bisa membawa Bangsa Indonesia lebih sejahtera dan berkemajuan sesuai jati diri bangsa Indonesia melalui Pancasila,” katanya.