Purwokerto, serayunews.com
Menurut keterangan Perwakilan PUHUA Care, Judi Kristianto, 1.000 paket sembako yang disiapkan merupakan donasi dari warga Banyumas keturunan Tionghoa dan para orang tua siswa PUHUA Scholl dalam kurun waktu dua hari. Bantuan itu dikoordinir Hartono, Leo Giat B, dan Asian siswa SMA PUHUA.
“Penyerahan bantuan telah disampaikan melalui Polresta Banyumas dan Kodim 0701 Banyumas, pada hari ini. Semua paket sembako yang kami berikan ini kami beli dari pelaku usaha UMKM di Kabupaten Banyumas, baik yang berada di pinggiran kota maupun di pasar-pasar tradisional,” ujar dia, Jumat (30/7).
Senada diungkapkan oleh Hartono, yang merupakan inisiasi gerakan bantu warga. Dia mengungkapkan, bahwa bantuan 1.000 paket sembako tersebut merupakan wujud kepedulian dari sebagaian warga Banyumas. Sehingga diharapkan dapat mampu meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak Covid-19, baik yang tengah isolasi mandiri (isoman) maupun masyarakat yang kurang mampu.
“Kami sengaja melibatkan anak-anak muda PUHUA dalam kegiatan ini. Hal ini demi menumbuhkan empati, kepedulian dan solidaritas sebagai sesama warga Banyumas,” kata dia.
Sementara itu menurut Asiang, sebagai warga Perwakilan Siswa PUHUA School menyampaikan, bahwa teman-temannya sangat senang dan bersemangat bisa terlibat dalam kegiatan sosial tersebut.
“Kami nanti juga akan ikut membantu bagi-bagi paket sembako secar langsung bersama dengan Kodim 0701 Banyumas, tentunya dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan,” ujarnya.