SERAYUNEWS – Bagi pecinta kuliner pedas, seblak menjadi salah satu hidangan yang tak boleh dilewatkan. Di Purwokerto, kota yang terkenal dengan ragam kulinernya, seblak hadir dalam berbagai varian rasa yang menggugah selera.
Menariknya, banyak tempat makan seblak di sini menggunakan sistem prasmanan. Pembeli bisa memilih berbagai topping dan tingkat kepedasan sesuai selera.
Dari kuah gurih hingga pedas manis, seblak di Purwokerto menawarkan pengalaman kuliner yang unik dan memanjakan lidah.
Jika Anda sedang mencari rekomendasi seblak terbaik di Purwokerto, simak daftar berikut!
Banyaknya warung seblak di Purwokerto tidak lepas dari tingginya minat masyarakat terhadap makanan pedas dan peluang bisnis yang menjanjikan.
Seblak, yang berasal dari Jawa Barat, kini menjadi favorit di berbagai daerah, termasuk Purwokerto.
Kota ini memiliki banyak pelajar dan mahasiswa yang menyukai makanan murah, mengenyangkan, dan bercita rasa kuat seperti seblak.
Selain itu, bahan-bahan untuk membuat seblak mudah didapat dan harganya terjangkau, membuat banyak pengusaha tertarik membuka warung seblak.
Persaingan yang ketat justru mendorong inovasi dalam variasi rasa dan topping, menjadikan seblak semakin populer di Purwokerto.
Seblak Dower terkenal dengan seblak pedasnya yang menggugah selera. Berlokasi di Cabang Hr. Boenyamin, tempat ini buka setiap hari dari pukul 10.30 hingga 22.00.
Selain seblak dengan berbagai level kepedasan, tersedia juga menu pelengkap seperti Mercon Ceker Bakso dan Bakso Aci.
Seblak Seuhah menawarkan cita rasa rempah yang khas dengan harga mulai dari Rp12.000. Menu andalannya antara lain seblak goreng, mie jeubew, dan bakso aci.
Pengunjung bisa memilih tingkat kepedasan dari level 1-5. Lokasinya di Jl. Prof. Dr. Suharso, timur Hotel Aston Purwokerto, dan buka setiap hari pukul 10.00-22.00 WIB.
Seblak Sulthane dikenal dengan kuahnya yang medok berbumbu dan sistem prasmanan yang memungkinkan pelanggan memilih isiannya sendiri dengan harga mulai dari Rp1.000.
Warung ini memiliki tujuh cabang, termasuk di Jl. Muria Grendeng, Pasar Cerme, Kebumen, Cilacap, Kroya, Brebes, dan Jl. Gunung Muria dekat Kampus Unsoed.
Cabang utama di Jl. Gunung Muria buka setiap hari pukul 11.00 hingga habis (tutup setiap Jumat).
Seblak Bloom merupakan pelopor seblak pertama di Purwokerto dengan banyak cabang di Pulau Jawa.
Dengan harga mulai dari Rp9.000, tempat ini menawarkan menu seblak paketan dengan cita rasa yang tetap terjaga. Salah satu cabangnya berada di Jl. Gunung Muria, dekat Mafaza.
Seblak Tararasik berlokasi di Jl. Gunung Muria, Grendeng (Timur Mafaza) dan buka setiap hari pukul 10.30-21.00. Mereka juga memiliki dua outlet lain di Sokaraja (Barat Polsek) dan Dr. Angka (Depan Java Heritage).
Keunggulan Seblak Tararasik adalah tiga varian kuahnya: Jeletot, Asam Manis, dan Tomyam.
Selain itu, mereka juga menyediakan wonton dalam varian kering dan kuah serta kemasan frozen bagi yang ingin menikmatinya di rumah. Seblak Tararasik juga membuka peluang franchise!
Oemah Seblak merupakan cabang dari warung seblak terkenal di Ajibarang yang kini hadir di Purwokerto dengan konsep prasmanan.
Dengan lebih dari 100 topping tersedia, harga mulai dari Rp500, serta pilihan seblak paketan mulai dari Rp10.000. Lokasinya di Jl. Overste Isdiman No. 10A, tepat di depan Starbucks Purwokerto.
Selama bulan Ramadan, jam operasionalnya berubah: Senin-Kamis buka pukul 13.00-21.00 WIB, Sabtu-Minggu hingga pukul 22.00 WIB, dan tutup setiap Jumat. Oemah Seblak juga melayani pemesanan via ojek online dan layanan delivery.
Dengan beragam pilihan seblak yang menggugah selera, Purwokerto menjadi surganya para pencinta makanan pedas.
Dari seblak dengan sistem prasmanan hingga menu paketan dengan berbagai varian rasa, ada banyak pilihan tempat makan yang bisa Anda coba. Selamat menikmati kuliner pedas di Purwokerto!***