SERAYUNEWS – Membangun dana darurat adalah salah satu hal yang penting Anda upayakan demi kesejahteraan finansial pribadi Anda. Bahkan, dana darurat perlu Anda miliki meskipun Anda mungkin bergaji UMR.
Meskipun nampak sulit, sebenarnya ada beberapa langkah sederhana yang bisa Anda ambil untuk mulai membangun dana darurat Anda.
Adapun artikel ini akan memberikan beberapa tips praktis untuk memulai hal ini.
Dana darurat merupakan tabungan yang sangat penting untuk melindungi diri Anda dari masalah finansial yang tidak terduga.
Misalnya, terkena PHK, ada masalah kesehatan serius, terkena bencana alam, dan lain sebagainya. Dengan memiliki dana daruat yang cukup, Anda tidak perlu bingung lagi karena semua masalah tersebut akan tercover.
Jadi, dana darurat adalah tabungan yang perlu Anda miliki, lebih-lebih lagi jika gaji Anda terbatas.
Mulailah dengan menabung secara teratur. Walaupun jumlahnya kecil, tapi jika dilakukan secara konsisten, ini akan menjadi besar.
Selanjutnya, cobalah cari tahu kebutuhan dan keinginan Anda, lalu kurangi pengeluaran pada hal-hal yang tidak esensial. Misalnya, mengurangi kebiasaan ngopi di kafe atau membeli barang-barang yang tidak diperlukan.
Jika Anda memiliki banyak hutang, cobalah prioritaskan untuk melunasinya. Anda juga bisa terlebih dahulu membayar hutang yang berbunga tinggi.
Sebisa mungkin hindari mengambil hutang baru, terutama hutang untuk membeli barang yang bersifat konsumtif.
Selain itu, cobalah pertimbangkan untuk mencari sumber pendapatan tambahan. Misalnya, pekerjaan paruh waktu atau menjalankan usaha sampingan.
Tak kalah penting, cobalah tetap disiplin dalam membayar tagihan tepat waktu. Dengan begitu, beban pengeluaran Anda bakal lebih teratur sehingga Anda dapat menyisakan uang untuk membangun dana darurat.
Terakhir dan yang terpenting yaitu tetaplah disiplin dan berkomitmen untuk menyisihkan sebagian pendapatan bulanan Anda sebagai dana darurat.
Sebab, membangun dana darurat sebenarnya memerlukan tekad dan ketekunan supaya hasilnya bisa maksimal.
Dengan mengikuti beberapa tips di atas, maka Anda akan memiliki gambaran mengenai caranya membangun dana darurat. Semoga bermanfaat.***